Halo Sahabat Wirausaha, kali ini kita akan membahas salah satu industri yang sering kali dianggap hanya sebagai kebutuhan perempuan. Yes betul sekali, ini adalah stigma terkait industri produk kecantikan dan perawatan. Padahal kenyataannya, seperti perempuan, laki-laki juga perlu melakukan perawatan demi kesehatan dan menjaga penampilan.

Jika Sahabat Wirausaha sadari, produk kecantikan yang dikhususkan untuk laki-laki saat ini sudah banyak sekali beredar. Ternyata, sejak lima tahun belakangan, kebutuhan akan perawatan dan dunia kedokteran estetika tidak hanya identik dengan perempuan. Saat ini, baik perempuan maupun laki-laki telah menyadari pentingnya menjaga dan merawat penampilan mereka. Peningkatan tersebut yang tadinya hanya berkisar 9 persen, kini meningkat drastis menjadi 35 persen.

Baca Juga: Peluang Pasar: Produk Aksesoris Wanita

Gambar 1. Perawatan Kebutuhan Perempuan dan Laki-laki

Sumber: sociolla

Jika berbicara produk kecantikan dan perawatan untuk perempuan, makeup sudah menjadi makanan sehari-hari bukan? Rutinitas kecantikan tersebut seolah tidak hanya menjadi kebutuhan semata, melainkan sebuah tren yang tidak boleh terlewatkan. Kehadiran inovasi produk kosmetik terbaru pun begitu ditunggu-tunggu oleh kaum perempuan, mulai dari lipstik, bedak, hingga maskara.

Bahkan, influenster.com sebagai situs spesialisasi pengulas produk kecantikan pernah melakukan survei terhadap 5.448 wanita yang rata-rata berusia 25 tahun di era milenial terkait produk kosmetik apa saja yang menjadi favorit perempuan milenial. Hal ini dilakukan tentu tidak lepas dari besarnya potensi dan kebutuhan akan produk make up di masyarakat.

Baca Juga: Potensi Ekspor Bahan Alami Kosmetik

Penelitian serupa juga telah dilakukan oleh Asosiasi Digital Marketing Indonesia atau yang disingkat DIGIMIND. Berdasarkan E-commerce Report yang mereka luncurkan di tahun 2020, diketahui bahwa serum, lip cream, dan lipstik menjadi tiga produk kecantikan yang paling besar penjualannya. Bahkan, produk serum dapat mencapai angka 11,18 juta dengan penjualan terbesar melalui Shopee. Angka yang sangat fantastis bukan Sahabat Wirausaha?

Gambar 2. Penjualan Produk Kecantikan Terlaris melalui E-commerce di Tahun 2020

Sumber: Asosiasi Digital Marketing Indonesia

Menariknya lagi Sahabat Wirausaha, meskipun lip cream dan lipstick menjadi dua produk yang masuk dalam tiga besar terkait penjualan, namun keduanya tidak menempati posisi atas terkait Google Monthly Search atau jenis produk kecantikan yang paling sering dicari di Google. Setelah produk serum, posisi kedua dan ketiga untuk jenis produk kecantikan yang paling sering dicari di Google ditempati oleh produk foundation dan toner. Secara lengkap, Sahabat Wirausaha dapat melihat datanya dalam gambar berikut.

Baca Juga: Surat Keterangan Ekspor Obat Tradisional, Suplemen Kesehatan, dan Kosmetik

Gambar 3. Jenis Produk Kecantikan yang Paling Sering Dicari di Google Tahun 2020

Sumber: Asosiasi Digital Marketing Indonesia

Setelah Sahabat Wirausaha mendapatkan insight dari data 2020, maka kami akan mengajak Sahabat untuk menelusuri data tahun 2021 dari Compas. Diketahui bahwa total penjualan untuk kategori kosmetik wajah di awal tahun 2021 sudah mencapai Rp 620 Juta.

Jika ditelusuri lebih dalam lagi dari data penjualan, bedak menjadi produk terlaris di marketplace, lalu diikuti dengan kosmetik wajah lainnya dan BB/CC Cream yang masuk dalam tiga produk dengan penjualan terbesar, dimana transaksi untuk kategori kosmetik wajah pun paling banyak terjadi pada marketplace Shopee dengan 85.8% dibandingkan dengan Tokopedia yaitu sebesar 14.2%.

Gambar 4. Total Penjualan Kosmetik Wajah Awal Tahun 2021

Sumber: Compas

Seperti yang Sahabat Wirausaha ketahui, ditunjang dengan beragam data yang dipaparkan sebelumnya, produk skin care adalah salah satu produk selain make up yang terkait dengan pasar produk perawatan kulit yang juga menunjukkan tren yang positif di Indonesia.

Baca Juga: Cantiknya Pernak-Pernik Aksesoris Khas Indonesia

Ketua Persatuan Kosmetik Indonesia (Perkosmi) Sancoyo mengatakan, produk skin care dan make up masih menjadi kategori dengan pertumbuhan tercepat, dimana jika merujuk data Nielsen, kategori skin care menjadi salah satu di antara 20 kategori yang berkembang pesat.

Senada dengan hal tersebut, riset dari SAC Indonesia, skin care menjadi pasar terbesar dari kosmetik dan personal care sepanjang tahun 2018. Adapun pasar skin care sebesar US$ 2,022 juta pasar kosmetik atau setara dengan 28 Triliun Rupiah dan personal care yang sebesar US$ 5,502 juta atau setara dengan 78 Triliun Rupiah.

Kenaikan pasar ini didorong akan kebutuhan perempuan untuk bisa memiliki penampilan yang lebih baik semakin meningkat. Selain itu, mudahnya akses masyarakat terhadap produk-produk kecantikan dari luar negeri melalui e-commerce, serta maraknya beauty blogger influencer juga turut berpengaruh dalam menarik minat masyarakat terhadap produk-produk kecantikan.


E-commerce dan Produk Kecantikan serta Perawatan

Seperti yang telah kita diskusikan sebelumnya Sahabat Wirausaha, minat menggunakan make up sedang digandrungi oleh semua perempuan di Indonesia, terutama generasi milenial. Oleh karena itu, tidak heran jika banyak produk kecantikan yang muncul ke pasaran, terlebih melalui media online.

Baca Juga: Bangun Customer Engagement Lewat Gimmick Promosi di Media Sosial

Banyaknya produk kecantikan yang dijual di toko retail dan online, pada akhirnya membuat perempuan lebih gampang membelanjakan uangnya untuk kebutuhan tersebut. Hal ini pula yang akhirnya membuat produsen kecantikan dan perawatan dalam negeri berkeinginan untuk menjadikan Indonesia sebagai kiblat produk skin care, yang saat ini banyak merujuk ke Korea. Para produsen menilai Indonesia memiliki potensi karena memiliki warisan formula skin care yang kaya dengan bahan baku alami yang melimpah.

Berdasarkan data dari Asosiasi Digital Marketing Indonesia, Wardah menjadi produsen yang menempati urutan pertama terkait dengan penjualan produk kecantikan terbanyak melalui e-commerce di tahun 2020.

Disusul dengan Nature Republic di posisi kedua dan Innisfree di posisi ketiga. Dalam hal ini, data didapatkan berdasarkan akumulasi dari tiga e-commerce terbesar di Indonesia, yaitu Shopee, Tokopedia, dan Bukalapak. Secara lengkap, Sahabat Wirausaha dapat melihat gambar berikut.

Gambar 5. Data Penjualan Beauty Brand melalui Tiga E-commerce Terbesar di Tahun 2020

Sumber: Asosiasi Digital Marketing Indonesia

Menariknya lagi, Wardah tidak hanya menempati posisi pertama terkait dengan penjualan produk kecantikan terbanyak melalui e-commerce di tahun 2020, namun juga sebagai produsen yang brand kecantikannya menjadi mereknya paling banyak dicari di Google.

Baca Juga: Jenis-Jenis Konten yang Efektif di Media Sosial

Jika sebelumnya posisi kedua dan ketiga ditempati oleh Nature Republic dan Innisfree, maka untuk Google Monthly Search ini ditempati oleh Emina dan Nature Republic di posisi kedua dan ketiga. Namun demikian, seperti yang dapat kita lihat di gambar berikut, terdapat gap yang sangat jauh antara pencapain Emina dan Nature Republic dibandingkan dengan Wardah.

Gambar 6. Google Monthly Search terkait Beauty Brand melalui E-commerce di Tahun 2020

Sumber: Asosiasi Digital Marketing Indonesia

Disisi lain, ternyata Innisfree mampu mengalahkan Wardah melalui channel Instagram, khususnya terkait banyaknya penggunaan hashtag dalam Instagram post. Bahkan, Wardah hanya menempati urutan keempat dalam hal ini. Setelah Innisfree, posisi kedua dan ketiga dengan nilai yang sama ditempati oleh Nature Republic dan Laneige. Secara lengkap, Sahabat Wirausaha dapat melihat datanya dalam gambar berikut.

Gambar 7. Total Banyaknya Penggunaan Hashtag dalam Instagram Post terkait Beauty Brand di Tahun 2020

Sumber: Asosiasi Digital Marketing Indonesia


Data Produk Kecantikan dan Perawatan Lokal Tahun 2021

Sahabat Wirausaha, telah disinggung sebelumnya bahwa produk skin care adalah salah satu produk selain make up yang terkait dengan pasar produk perawatan kulit yang juga menunjukkan tren yang positif di Indonesia. Skin care merupakan salah satu produk kecantikan yang dibutuhkan untuk menjaga agar kulit tetap segar dan bercahaya. Seperti kita ketahui, tak hanya perempuan, sekarang banyak pula laki-laki yang menggunakan skin care.

Baca Juga: Digital Marketing 101: Memilih Media Sosial yang Tepat Untuk Bisnis Kita

Tak heran Sahabat Wirausaha, jika kita mulai melihat penjualan yang cukup tinggi untuk produk skin care. Penjualan untuk brand skincare lokal pun bisa dibilang cukup hebat. Dalam dua minggu pertama di bulan Februari 2021, total penjualan di marketplace sudah mencapai Rp 91.22 Miliar dengan jumlah transaksi sebesar 1,285,529. Berikut adalah 10 brand skin care terlaris di E-commerce untuk periode dua minggu pertama di bulan Februari tahun 2021.

Gambar 8. Sepuluh Brand Skin Care Lokal Terlaris di E-commerce

Sumber: Compas

Lebih jauh, dapat kita lihat pula produk terlaris dari masing-masing brand tersebut berikut ini.

Gambar 9. Produk Terlaris dari Tiap Brand Peringkat Satu Hingga Lima

Sumber: Compas

1. MS Glow

Brand yang berdiri di tahun 2013 ini berhasil menempati posisi pertama dengan total penjualan yang berhasil mencapai Rp. 38,5 Miliar pada periode 1-18 Februari 2021 silam. Brand MS Glow memiliki sederet produk skin care pencerah yang diformulasikan efektif untuk merawat kulit kusam dengan produk favorit untuk brand ini merupakan MS Glow Men Skincare.

2. Scarlett

Brand lokal favorit kedua jatuh kepada Scarlett. Brand ini merupakan brand produk perawatan tubuh asal Indonesia dan terkenal dengan rangkaian produk whiteningnya. Total penjualan untuk brand Scarlett sendiri sudah menembus angka Rp 17,7 Miliar pada periode 1-18 Februari silam.

Brand Scarlett sudah mengeluarkan beberapa produk yang menjadi favorit seperti body lotion, body scrub, dan juga shampoo, dengan produk Scarlett Whitening Acne Serum lah yang menjadi favorit di awal Februari 2021 lalu.

Baca Juga: Panda Corp: Dari Bisnis Online Rumahan Jadi Company Store Kecantikan

3. Somethinc

Brand Somethinc merupakan brand skincare lokal yang yang berdiri di tahun 2019. Walaupun bisa dibilang sebagai brand baru, Somethinc telah meraih total penjualan sebesar Rp 8,1 Miliar dan berhasil menempati posisi ketiga.

Somethinc menawarkan produk yang sudah disesuaikan untuk mengatasi permasalahan kulit perempuan Indonesia dengan bahan-bahan yang berkualitas tinggi. Untuk produk yang paling laris di awal Februari 2021 lalu adalah SOMETHINC 10% Niacinamide + Moisture Sabi Beet Max Brightening Serum 40ml.

4. Avoskin

Brand yang satu ini merupakan salah satu brand naungan PT AVO Innovation Technology. Brand Avoskin mulai muncul pada tahun 2014 dan terus berkembang hingga saat ini. Avoskin berhasil menempati posisi keempat dengan total penjualan sebesar Rp 5,9 Miliar.

Terkenal dengan menggunakan green beauty concept, produk-produk brand ini konsisten menggunakan bahan dari alam seperti tea tree, aloe vera, dan raspberry dengan produk terlaris dalam periode ini adalah Avoskin Miraculous Refining Toner 100ml.

5. Wardah

Tak kalah jauh, brand Wardah berhasil berhasil menempati posisi kelima dengan total penjualan sebesar Rp. 5,3 Miliar. Brand yang terkenal dengan produk-produk kosmetik halal ini juga menawarkan seri skin care dengan kualitas yang tinggi.

Tak hanya kualitas, namun skincare Wardah pun diinovasi untuk bisa disesuaikan dengan kondisi serta jenis kulit wajah. Dan yang menjadi produk terlaris di periode ini adalah Wardah White Secret Intense Brightening Essence 17 ml.

Gambar 10. Produk Terlaris dari Tiap Brand Peringkat Enam Hingga Sepuluh

Sumber: Compas

6. Whitelab

Brand yang baru saja muncul pada bulan Maret 2020 lalu ini berhasil memasuki peringkat 10 besar untuk brand skin care lokal. Penjualannya pun bisa dibilang cukup baik karena dalam periode 1-18 Februari 2021 sudah bisa mencapai total sebesar Rp 3,1 Miliar.

Produk perawatan wajah dan produk perawatan tubuh merupakan dua kategori besar yang Whitelab tawarkan dengan produk Whitelab Brightening Face Serum lah yang menjadi favorit.

Baca Juga: Strategi Branding Mendapatkan Konsumen Loyal

7. Bio Beauty Lab

Brand Bio Beauty Lab merupakan salah satu brand lokal favorit dan berhasil menempati posisi kedelapan dengan meraih total penjualan sebesar Rp. 2,6 Miliar. Bio Beauty Lab terkenal dengan face oil nya yang menjadi salah satu favorit para beauty influencer. Tak heran jika setelah dilihat lebih dalam lagi ternyata Bio Beauty Lab bundle 10ml luxurious & 10ml acne treatment merupakan produk terlaris pada periode awal Februari lalu.

8. Emina

Brand Emina terkenal sebagai salah satu brand kecantikan favorit remaja. Dengan harganya yang terjangkau dan juga packaging yang manis, tak heran bahwa brand ini berhasil masuk ke dalam top 10 brand skincare lokal. Terdata bahwa penjualan brand Emina di marketplace telah mencapai Rp 2,1 Miliar di awal bulan Februari 2021 lalu. Emina telah menghadirkan berbagai produk skincare mulai dari face wash, moisturizer, toner, dan lainnya, dengan EMINA Sun Protection SPF 30 60ML sebagai produk skincare terlaris Emina di e-commerce.

9. ElsheSkin

Brand lokal ini merupakan brand perawatan kulit dan kosmetik yang hadir untuk semua masalah kulit. Dengan total penjualan sebesar Rp1,8 Miliar di awal Februari 2021, Elsheskin menempati urutan kesembilan untuk brand skincare lokal. Seperti yang dikatakan sebelumnya, Elsheskin memiliki rangkaian skincare untuk masalah kulit seperti jerawat, komedo, minyak berlebih, kusam, dan lain sebagainya. Ternyata, produk yang menjadi favorit pada bulan Februari 2021 lalu adalah ElsheSkin Skin Serum yang terdapat dalam lima varian.

10. Everwhite

Brand lokal terakhir ini merupakan salah satu brand skin care yang menawarkan produk berkualitas bagus dengan harga yang terjangkau. Total penjualan untuk brand Everwhite di periode 1-18 Februari 2021 ini berhasil mencapai Rp 1,05 Miliar dan memasuki top 10 brand lokal terlaris.

Everwhite memiliki varian skincare seperti untuk mencerahkan, mengatasi jerawat, dan kulit sensitif. Yang menjadi produk terlaris di e-commerce untuk brand Everwhite ini adalah Everwhite Brightening Essence Serum.

Baca Juga: Mengenal Strategi dan Konten Promosi Serta Evaluasi Efektifitasnya

Bagi para pengusaha besar maupun kecil, kategori kecantikan dan perawatan merupakan bagian dari pasar yang luar biasa peminatnya. Terlebih, brand lokal sudah banyak menggeliat ke permukaan dengan kualitas yang tidak perlu diragukan. Bagaimana Sahabat Wirausaha, apakah ingin mencicipi juga manisnya industri ini? Selamat mencoba dan bertumbuh ya!.

Jika merasa artikel ini bermanfaat, yuk bantu sebarkan ke teman-teman Anda. Jangan lupa untuk like, share, dan berikan komentar pada artikel ini ya Sahabat Wirausaha.

Referensi:

  1. Compas. 10 Brand Skincare Lokal Terlaris di Online Marketplace.
  2. Digimind. Data Produk KEcantikan Terlaris di E-commerce DIGIMIND.