Pola Transaksi Tak Wajar, BEI Pantau Pergerakan Saham GLVA : Okezone Economy

Halting - Pernahkah Sahabat memperhatikan pergerakan saham setiap harinya? Jika dilihat dari grafik yang ditampilkan pada layar saham, aktivitas saham sangat sibuk dengan transaksi jual beli yang terus menerus terjadi setiap saat. Namun, apakah mungkin jika transaksi perdagangan tersebut bisa terhenti atau berhenti beroperasi? Ternyata bisa. Istilah dalam penghentian perdagangan tersebut dikenal dengan halting.

Baca juga: Saham Middle Cap


Pengertian Halting

Halting atau trading halt merupakan penghentian sementara proses perdagangan saham di pasar bursa secara keseluruhan. Alasan penghentian ini adalah dikarenakan adanya penurunan atau kenaikan signifikan atas saham tertentu pada Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG). Bursa Efek Indonesia akan memberlakukan halting apabila IHSG mengalami koreksi hingga lima persen dalam satu hari perdagangan. Durasi yang dibutuhkan untuk penghentian tersebut biasanya selama tiga puluh menit.

Baca Juga: Portofolio Saham

Trading halt pernah beberapa kali dilakukan pada saat pandemi Covid-19 tahun 2020. Faktor yang mempengaruhi atas kejadian ini adalah ketidakpastian pasar akibat wabah korona. Sehingga banyak perusahaan yang terdampak dan berpengaruh juga pada nilai saham yang dimiliki.

Baca juga: Saham Blue Chip


Pengaruh Halting Terhadap Investor

Adanya penghentian proses perdagangan sementara di pasar saham membuat transaksi jual beli menjadi terhalang. Namun, ternyata ada beberapa hal yang bisa dipengaruhi oleh halting, termasuk pengaruhnya terhadap investor.

  1. Mengontrol harga saham agar tidak semakin jatuh pada IHSG
  2. Mencegah banyaknya transaksi jual saham akibat penurunan harga saham yang cukup drastis dalam waktu singkat (panic selling)
  3. Memberikan kesempatan kepada investor dalam mempertimbangkan investasinya sebelum mengambil keputusan. Investor memiliki cukup waktu untuk mencari informasi dan konfirmasi atas situasi yang terjadi dari pihak yang berwenang.

Baca juga: IHSG (Indeks Harga Saham Gabungan)

Demikian penjelasan mengenai trading halt dan pengaruhnya terhadap proses perdagangan saham di bursa efek. Banyak faktor yang mempengaruhi trading halt terjadi, termasuk faktor eksternal di luar perusahaan. Walau bagaimanapun, tujuan dari trading halt dilakukan adalah untuk menjaga stabilitas pasar saham, termasuk kepentingan para investor dan perusahaan.

Jika merasa artikel ini bermanfaat, yuk bantu sebarkan ke teman-teman Anda. Jangan lupa untuk like, share, dan berikan komentar pada artikel ini ya Sahabat Wirausaha.