Di negara tropis seperti Indonesia minuman dingin memanglah sangat digandrungi masyarakat setempat. Panasnya terik matahari tatkala sering membuat rasa haus meningkat sehingga ingin rasanya mengkonsumsi minuman yang segar dan manis. Alhamdulilah tak sulit mencari kedai minuman segar di Indonesia dengan berbagai variasi rasa, bentuk hingga topping unik seperti minuman boba.

Baca Juga: Peluang Pasar: Minuman Jus

Siapa yang tidak kenal dengan minuman boba? Tren minuman unik kekinian ini kian menjamur di Indonesia. Banyaknya variasai rasa minuman serta topping boba membuat aktivitas mengkonsumsi minuman ini menjadi lebih seru. Minuman boba biasanya terdiri dari 2 bagian, bagian pertama ialah minuman itu sendiri yakni percampuran antara air dengan perisa minuman yang di blender serta memiliki banyak varian rasa seperti capucino, mocacino, green tea, thai tea dan lain sebagainya, sementara bagian lain dan dapat dikatakan sebagai bagian utama ialah keberadaan boba yang berperan sebagai topping. Walaupun boba hanya diletakkan sebagai topping namun faktanya konsumen lebih mengincar sensasi mengkonsumsi boba sebagai topping daripada minuman itu sendiri.


Minuman Boba Itu Apa Sih?

Hingga tahun 2021 ini demam minuman boba masih melanda warga Indonesia, masa sih? yap benar, karena faktanya hingga saat ini keberadaan minuman boba masih sering bertengger di banyak menu stand minuman, cafe hingga restoran mahal sekalipun, hal tersebut membuktikan bahwa minuman boba masih menjadi juara di hati berbagai kalangan seperti anak-anak, remaja hingga orang dewasa.

Lalu apa sih sebenarnya boba itu?, walaupun keberadaan minuman boba terasa sangat akrab dengan masyarakat Indonesia namun masih banyak masyarakat Indonesia yang tidak mengetahui apa itu minuman boba. Singkatnya boba adalah bola tapioka yang kerap menjadi topping dari minuman bubble tea.

Baca Juga: Kementerian Perindustrian Webinar Trend Kemasan Komoditi Pangan (Minuman)

Boba sebenarnya ialah bola-bola kecil kenyal berwarna hitam kecoklatan yang terbuat dari tepung tapioka yang berbahan dasar singkong. Seperti yang telah dijelaskan boba memiliki tekstur yang kenyal seperti halnya jelly namun berbentuk bulat layaknya kelereng.

Dari segi rasa pun berbeda kebanyakan boba tidak memiliki rasa atau hambar namun anehnya pada saat Sahabat Wirausaha mengkonsumsi bubble tea boba yang terdapat pada minuman tersebut terasa sangat manis dan nikmat. Rasa manis pada boba biasanya didapatkan dari penambahan gula cair saat disajikan atau direndam terlebih dahulu dengan larutan gula atau madu sebelum diperjual belikan.


Mengapa Minuman Boba Diminati Masyarakat Indonesia?

Keberadaan topping boba pada minuman bubble tea menjadi variasi minuman favorit baru masyarakat di Indonesia pada dua tahun terakhir. Banyaknya pilihan rasa minuman boba membuat para customer dapat bebas memilih varian rasa minuman yang mereka inginkan, tetapi yang terpenting dari itu semua ialah sensasi unik ketika customer mengkonsumsi minuman ini dengan mengunyah boba yang kenyal dan lembut.

Selain sensasi unik saat mengkonsumsi minuman boba ini tahukah Sahabat Wirausaha ternyata masih terdapat banyak alasan mengapa minuman boba diminati masyarakat Indonesia, alasannya adalah sebagai berikut:

Baca Juga: Cerita Inspirasi Tentang Proses Membangun Identitas Brand Maicih

1. Rasa minuman yang enak dan segar

Kepopuleran minuman boba di masyarakat tak lepas dari rasanya yang banyak dikatakan enak serta segar, rasa enak ini didapatkan dari penambahan santan yang gurih dan gula cair yang manis sehingga saat disajikan bersama boba akan tercipta rasa nikmat yang disukai masyarakat Indonesia.

2. Banyak varian rasa minuman boba

Tidak dapat berdiri sendiri faktanya boba selalu dijadikan sebagai topping atau tambahan minuman bukan hanya disajikan berupa boba yang original tanpa penambahan elemen apapun. Hal ini menjelaskan adanya variasi rasa minuman boba seperti capucino, green tea hingga thai tea penting adanya untuk menambah sensasi nikmat saat mengkonsumsi minuman boba dalam banyak varian rasa.

3. Harga relatif murah di kantong

Walaupun banyak varian rasa minuman boba yang nikmat tetapi ternyata untuk mendapatkan minuman hits ini tidak perlu merogoh kocek yang dalam. Di Indonesia Sahabat Wirausaha dapat mendapatkan minuman ini mulai dari Rp5.000 saja tergantung dimana Sahabat Wirausaha membeli.

Baca Juga: Peluang Pasar: Kedai Kopi

Apabila Sahabat Wirausaha membeli minuman boba di mall tentu saja akan berbeda harganya dengan kedai minuman boba yang berada di pinggir jalan, contohnya kedai minuman Chatime yang membandrol minuman unik ini mulai Rp20.000 untuk setiap cup yang diberikan.

4. Minuman segar praktis dan tidak berbahan pengawet

Tidak seperti minuman yang biasa Sahabat Wirausaha temui di warung, minuman boba ialah minuman cepat saji dimana Sahabat Wirausaha akan mendapatkan minuman boba fresh ini dengan cepat ketika Sahabat Wirausaha memesannya.

Tentunya karena minuman boba ini disajikan di depan Sahabat Wirausaha saat memesan tentu dapat dipastikan bahwa minuman ini tidak diberikan penambahan bahan pengawet sehingga aman dikonsumsi.

5. Dapat ditemukan dimana saja

Seperti halnya minuman segar lainnya Sahabat Wirausaha dapat menemukan kedai minuman boba dengan mudah, bahkan kini kedai minuman di pinggir jalan sekalipun menyediakan boba untuk dijual, mengapa? karena ternyata dalam membuat bisnis minuman boba tidaklah sulit bahkan dengan modal yang minim Sahabat Wirausaha sudah dapat membuka bisnis minuman boba namun apabila Sahabat Wirausaha tidak ingin merasa ribet untuk mengatur segala keperluan membuat bisnis minuman boba Sahabat Wirausaha bisa mencari franchise minuman boba sebagai usaha.


Seberapa Banyak Sih Orang yang Suka Minuman Boba?

Bagi kawula muda seperti para milenial nongkrong dan ngobrol asyik bersama teman-teman ialah sesuatu yang menyenangkan, terkadang mereka memanfaatkan momen ini untuk mengerjakan tugas sekolah, kuliah, skripsi atau bahkan pekerjaan kantor sekalipun. Rata-rata orang dengan usia produktif memanglah senang menghabiskan waktu dengan cara-cara yang menyenangkan seperti bercengkerama di café dan ditemani minuman-minuman unik yang disedikan, seperti kopi dan minuman boba sang primadona.

Baca Juga: Peluang Manis Bisnis Pangan Praktis di Kanal Online

Menurut data yang diperoleh dari Journal of Business and Economics Research (JBE) dapat diketahui bahwa usia penyuka minuman hits seperti kopi dan minuman boba ialah mereka yang berusia 17-22 tahun tidak terhalang gender apakah dia seorang laki-laki atau pun perempuan sekalipun. Untuk status pekerjaan mereka juga variatif namun didominasi mereka yang berstatus mahasiswa yang memang masih berusia produktif.

Dari banyaknya varian minuman seperti kopi dan minuman boba mana sih yang paling banyak peminatnya? melansir dari data yang sama yakni Journal of Business and Economics Research (JBE) diketahui bahwa dari 39 responden yang diteliti terdapat 26 responden yang menyukai minuman boba, sementara sisanya yakni 13 responden menyukai minuman kopi. Apabila dikalkulasi terdapat 66,7% responden yang memilih minuman boba sebagai minuman favorit mereka, dari data ini juga jelas maknanya bahwa minuman boba ini memanglah jagoan dari minuman hits yang banyak digemari masyarakat Indonesia.

Dilihat dari range harga yang ditawarkan minuman boba ini nampak variatif, meninjau dari data yang ditampilkan oleh Journal of Business and Economics Research (JBE) harga minuman boba dibanderol mulai dari Rp15.000 hingga Rp60.000, cukup ekonomis bukan? tentunya harga yang diberikan ini disesuaikan dengan target pasar yang ingin dijangkau, jika ingin memberikan harga yang tinggi penjual minuman boba harus memberikan nilai lebih pada minuman boba yang ingin dijual seperti varian rasa yang banyak serta relatif lebih enak dari minuman yang dibanderol Rp15.000 agar nantinya dapat dijadikan perbandingan oleh konsumen anatara membeli minuman boba dari harga sekian dengan harga sekian.

Baca Juga: Cahaya Kecil dari Lereng Kawi

Dari penjelasan data diatas Sahabat Wirausaha dapat menjadikan hal tersebut sebagai peluang bisnis, mengapa? karena bisnis minuman boba ini nampak sangat menjanjikan jika dilihat peminatnya. Range harga yang ditawarkan pun juga variatif sehingga Sahabat Wirausaha dapat menyesuaikan dengan modal awal yang akan dikeluarkan jika memang Sahabat Wirausaha mau menggeluti bisnis minuman boba ini, tentukan target pasar terlebih dahulu sebelum menjual produk agar sales yang akan diraih dapat tepat sasaran.


Buka Bisnis Boba Mahal Gak ya, Ini Tipsnya!

Ketenaran minuman boba tampaknya masih menjadi idaman di hati masyarakat Indonesia terlebih bagi milenial karena rasanya yang enak dan sensasi minumnya yang unik, tentunya hal ini dapat Sahabat Wirausaha manfaatkan untuk mendapatkan omset keuntungan yang berlimpah hingga jutaan rupiah, namun sebelum memulainnya Sahabat Wirausaha harus membaca tips yang UKM Indonesia berikan, yuk simak tipsnya!

1. Siapkan Amunisi Minuman Boba

Untuk memulai bisnis minuman boba tentunya Sahabat Wirausaha harus menyediakan boba itu sendiri, daripada Sahabat Wirausaha merasa kesusahan dalam membuat boba alangkah lebih mudah jika Sahabat Wirausaha membelinya di supermarket atau pun marketplace seperti Shopee yang relatif murah harganya yakni Rp10.000.

Setelah urusan boba selesai kini giliran membuat milk tea. Untuk menambah sensasi nikmatnya mengkonsumsi minuman boba Sahabat Wirausaha dapat memakai black tea yang sudah disaring sebagai perasa lalu ditambahkan susu, gula, sirup dan boba yang sudah disediakan untuk dijual.

Baca Juga: Mengenal Psikologi Konsumen Untuk Mengambil Keputusan Pemasaran

2. Tempat Menjajakan Minuman Boba

Hal lain yang harus diperhatikan untuk memulai bisnis ini ialah tempat Sahabat Wirausaha menjual minuman boba. Sahabat Wirausaha disarankan memilih tempat yang strategis seperti di pinggir jalan raya untuk menawarkan minuman boba tentunya pemilihan lokasi ini harus disesuaikan dengan budget yang Sahabat Wrausaha miliki.

3. Booth Lapak Jualan

Untuk menarik hati setiap konsumen setiap wirausaha tentunya harus membuat bisnisnya semenarik mungkin seperti membuat booth yang lucu dan unik selain untuk tempat berjualan booth yang unik dapat dijadikan sebagai branding untuk produk minuman boba, selain di bagiann booth Sahabat Wirausaha bisa melakukan branding di tiap cup gelas minuman boba untuk memberikan kesan bahwa minuman boba Sahabat Wirausaha ini memiliki level kelas sosial yang bagus.


Bisnis Minuman Boba Tanpa Ribet dengan Franchise!

Memulai bisnis di tahun 2021 yang penuh dengan teknologi serta kemudahan lainnya tentu sangat membuat easy para pelaku bisnis ketika mengembangkan atau pun memulai bisnisnya untuk pertama kali. Banyak sekali terobosan hingga ide-ide yang ditawarkan para pelaku binsis kepada para wirausaha pemula untuk menjadi pengusaha yang sukses, mulai dari kelas bisnis hingga yang nampak real ialah keberadaan franchise.

Baca Juga: Menjaga Standar Mutu Bisnis Kuliner Waralaba

Apa itu franchise? Dalam bahasa Indonesia franchise ialah waralaba. Jika di break down wara memiliki arti lebih sementara laba berarti untung, sehingga bisnis franchise ini ialah bisnis yang mengharapkan keuntungan. Merujuk pada Peraturan Menteri Perdagangan Nomor 71 Tahun 2019 tentang Penyelenggaraan Waralaba, franchise merupakan hak khusus yang dimiliki oleh perseorangan atau badan usaha terhadap system bisnis dengan ciri khas usaha dalam ragka memasarkan barang atau jasa yang telah terbukti berhasul serta dapat dimanfaarkan dan atau digunakan pihak lain berdasarkan perjanjian waralaba.

Dalam dunia franchise terdapat beberapa istilah yakni franchisee atau penerima waralaba yang merupakan pihak baik perseorangan atau badan usaha yang diberikak hak oleh pemilik usaha untuk menggunakan waralaba yang ia miliki, namun untuk mendapatkan bisnis franchise ini Sahabat Wirausaha harus membayar fee kepada pemilik usaha namun pemberian fee ini tidak semata-mata hanya aktivitas pemberian uang tanpa adanya timbal balik berupa barang, pihak pemiliki bisnis franchise akan memberikan perlengkapan siap jual kepada franchisee untuk memasarkan produknya, seperti contohnya franchise minuman boba yang menjamur di Indonesia, kendati demikian tidak semua pemilik brand minuman boba ternama membuka bisnis franchise, lalu siapa saja pebisnis minuman yang membuka bisnis franchise minuman boba yang bisa Sahabat Wirausaha manfaatkan, simaklah paparan informasi berikut:

1. Boba Wano

Salah satu franchise yang bernuansa jepang ini membanderol bisnis franchise dengan harga yang relatif murah yakni Rp6 juta. Lebih asyiknya bergabung pada franchise ini pihak Boba Wano tidak mengenakan royalty pada mitra yang bergabung.

2. Xie Xie Boba

Melansir dari laman resmi mili Xie Xie Boba yakni xiexieboba.com modal awal yang Sahabat Wirausaha butuhkan untuk memiliki bisnis franchise ini ialah Rp9,9 juta. Dengan harga yang telah Xie Xie Boba tawarkan Sahabat Wirausaha sudah mendapatkan berbagai peralatan menjalankan usaha minuman boba.

3. Street Boba

Minuman boba milik selebgram Keanu Agl dan Fadil Jaidi ini bisa dikatakan franchise yang terpopuler di tahun 2021, bagaimana tidak? ditengah sedang naiknya nama selebgram ini mereka membuka bisnis minuman boba yang laris di pasaran dengan rasa yang enak.

Baca Juga: Tips Memilih Endorser/Influencer yang Tepat

Keberhasilan Street Boba ini juga bisa Sahabat Wirausaha nikmati jika Sahabat Wirausaha mau bergabung menjadi mitra Street Boba dengan mengeluarkan budget Rp200 juta, tentunya nilai ini sebanding dengan ketenaran selebgram ini yang nantinya juga akan berimbas pada omset penghasilan yang Sahabat Wirausaha dapatkan.

Dari paparan informasi diatas Sahabat Wirausaha dapat cermati bahwa bisnia minuman boba ini adalah bisnis yanh patut dicoba karena banyaknya peminat hingga tahun 2021 ini, semoga artikel ini dapat bermanfaat dan dapat membantu Sahabat Wirausaha dalam memberikan ide bisnis yang layak dicoba.

Jika merasa artikel ini bermanfaat, yuk bantu sebarkan ke teman-teman Anda. Jangan lupa untuk like, share, dan berikan komentar pada artikel ini ya Sahabat Wirausaha.