Jika Sahabat Wirausaha adalah pebisnis yang ingin mulai melakukan ekspor, Sahabat Wirausaha bisa gunakan jasa forwarder sebagai penyedia jasa kirim, loh! Pilihan penyedia jasa untuk hal ini ada banyak, tapi Sahabat Wirausaha harus tentukan pilihan yang tepat jika tidak ingin merugi.

Namun, tidak semua jasa pengiriman tersebut cocok untuk kebutuhan Sahabat Wirausaha. Alih-alih memudahkan pengiriman, bisa jadi prosesnya ribet dan membuat Sahabat Wirausaha takut mengirim barang dan urung berbisnis ekspor-impor.

Baca Juga: Meningkatkan Daya Saing Ekspor Dengan Mengkomunikasikan Prinsip ‘Sustainability’

Nah, di artikel ini akan dibahas tips memilih jasa forwarder terpercaya yang pastinya bisa membantu Sahabat Wirausaha untuk mengetahui lebih jauh dalam memilih jasa forwarder untuk ekspor. Yuk, disimak!


Pengertian Forwarder

Sebetulnya, apa itu forwarder? Forwarder adalah perusahaan yang punya peran utama menjalankan segala aktivitas berkaitan freight forwarding. Bertugas mewakili eksportir, importir, shipper, atau consignee untuk semua pengiriman barang, dari pengangkutan, pengiriman, penerimaan, bahkan pengaturan transportasinya yang lebih aman, efisien, dan hemat.

Jadi, forwarder tidak hanya sebatas memindahkan barang, tetapi bertindak sebagai ahli dalam jaringan logistik. Forwarder bisa menggunakan berbagai mode pengiriman, apakah dengan kapal, truk, pesawat terbang, atau kereta api. Dalam satu pengiriman bisa menggunakan beberapa mode transportasi.

Baca Juga: Tips Memilih Jasa Forwarder Ekspor yang Tepat

Jasa yang ditawarkan forwarder adalah menawarkan jasa penerimaan dan pengiriman barang kargo, impor maupun ekspor, melalui jalur darat, laut, maupun udara, dengan harga dan pelayanan yang bervariasi. Tentu saja Sahabat Wirausaha akan mendapatkan manfaat dari perusahaan forwarder, seperti :

  • Pengiriman lebih mudah dan membutuhkan waktu yang relatif lebih singkat.
  • Pengiriman barang tidak bertele-tele dan harga layanan bisa dipilih.
  • Keuntungannya, Sahabat Wirausaha bisa mengirim barang dalam jumlah besar (kargo) atau hanya sedikit.
  • Prosesnya menjadi lebih efisien dan barang pun akan lebih cepat sampai ke tujuan.

Memilih Jasa Forwarder yang Terpercaya

Jika dibandingkan dengan agen shipping/carrier, forwarder jauh lebih bervariasi karena sistem ekspedisi seperti ini akan memberikan penawaran harga dan jadwal kapal/pesawat yang berbeda sesuai dengan kemauan dari pelanggan. Kenapa pelanggan bisa memilih? Hal ini karena forwarder telah bekerjasama dengan banyak shipping agent sehingga memiliki pelayanan yang jauh lebih baik.

Baca Juga: Menentukan Target Negara untuk Ekspor

Bagaimana memilih jasa forwarder terpercaya yang pastinya bisa membantu Sahabat Wirausaha?

1. Pastikan forwarder memiliki informasi yang jelas

Saat mencari jasa forwarder, pilihlah perusahaan yang informasinya jelas dan lengkap seperti :

  • Kontak
  • Lokasi kantor
  • Identitas perusahaan

Banyak jasa forwarder yang terlihat mentereng di website-nya. Tetapi saat Sahabat Wirausaha kunjungi kantor secara langsung, ternyata forwarder ini merupakan usaha kecil yang tidak dapat dipertanggungjawabkan. Hal seperti ini harus dicek agar Sahabat Wirausaha bisa memilih partner yang lebih bisa dipercaya.

2. Pihak forwarder harus memiliki garansi

Garansi harus ada jika berurusan dengan jasa forwarder terpercaya. Pemesanan barang import dalam jumlah banyak tentu bernilai tinggi. Jika pihak pengantara ini melakukan kesalahan yang menyebabkan barang bermasalah, Sahabat Wirausaha tentu harus mendapatkan ganti rugi. Besaran garansi ini bisa berbeda di tiap perusahaan forwarder.

Sahabat Wirausaha wajib paham bahwa garansi barang tidak tiba tepat waktu tentu akan berbeda dengan urusan barang yang rusak, kondisi tidak baik ataupun tidak sesuai pesanan. Karena perbedaan ini, Sahabat Wirausaha harus cek persyaratan garansi tiap forwarder sebelum memilih.

Baca Juga: Tips Menentukan Produk yang Tepat Untuk Ekspor

3. Lihat track record dan informasi yang berhubungan

Track record perusahaan forwarder juga bisa jadi sumber info yang baik. Sahabat Wirausaha bisa lihat apakah perusahaan ini memiliki kasus? Apakah perusahaan berkembang atau menurun kualitasnya beberapa tahun terakhir? Info seperti ini hanya bisa dilihat jika memperhatikan track record perusahaan.

4. Memiliki transparansi mengenai status pengiriman

Saat menggunakan jasa forwarder, Sahabat Wirausaha harus tahu bagaimana Sahabat Wirausaha bisa mengamati proses pengirimannya. Informasi seputar pengiriman tentu penting untuk memprediksi kedatangan barang dan juga status barang itu sendiri. Carilah forwarder yang mampu bekerja sama soal update status pengiriman.

Tentu pihak pengirim dan forwarder bisa dua entitas berbeda. Tapi paling tidak pihak forwarder mudah dihubungi dan menyampaikan informasi soal ini. Banyak forwarder yang hanya memberi tahu barang sedang dalam perjalanan tanpa memberikan informasi lebih lanjut seputar hal tersebut.

5. Pastikan layanan sesuai dengan kebutuhan

Setiap layanan forwarder bisa berbeda. Karena itu Sahabat Wirausaha harus jeli memilih mana yang paling sesuai dengan kebutuhan.

Baca Juga: Mempersiapkan Kemasan (Packaging) Untuk Memenuhi Standar Ekspor

Sebagai contoh pilih forwarder yang lebih ahli mengurusi impor untuk bahan mentah yang mudah busuk, jika Sahabat Wirausaha butuh layanan seperti ini dibandingkan layanan forwarder yang ahli soal impor barang elektronik. Perhatikan dan cari tahu info layanan khusus ini sebelum memilih jasa forwarder.

6. Perhatikan harga atau biaya yang diberikan

Memilih jasa ekspedisi atau pengiriman barang yang memiliki biaya murah memang menjadi salah satu pilihan utama. Namun, jangan sampai Sahabat Wirausaha teriming biaya murah ya!

Hal ini karena sudah ada beberapa kasus penipuan yang berawal dari pelanggan yang tergiur dengan harga murah yang ditawarkan, namun barang tidak kunjung sampai atau bermasalah yang menimbulkan adanya tambahan biaya yang harus dikeluarkan lagi oleh pelanggan.

7. Pastikan forwarder memiliki jaringan yang baik

Hubungan industri perusahaan pengiriman barang sangatlah penting. Koneksi dalam industri perkapalan adalah perbedaan antara kesuksesan dan kegagalan. Koneksi inilah yang memungkinkan pengirim untuk memanfaatkan NVOCC dan operator untuk tarif yang lebih baik, dan juga membantu mereka memastikan bahwa dokumen dan otoritas lokal dapat dinavigasi dengan lebih efisien.

Baca Juga: Menerapkan Pelabelan (Labelling) yang Layak Dalam Standar Ekspor

Jika Sahabat Wirausaha tertarik untuk mempelajari lebih lanjut tentang jaringan penerusan, pastikan untuk meminta referensi dari mereka, atau tanyakan dengan siapa mereka bekerja.

8. Pilih forwarder dengan layanan yang tepat

Penting untuk mengetahui apakah perusahaan forwarder dapat menyediakan pengelolaan dokumen berikut :

  • Menegosiasikan tarif angkutan udara, laut, dan darat.
  • Menawarkan kutipan ekspor dan impor.
  • Menemukan rute pengiriman yang tepat untuk suatu pengiriman.
  • Mengatur pengepakan dan pemuatan.
  • Menemukan asuransi pengiriman yang tepat
  • Melakukan pembayaran atas nama Sahabat Wirausaha

9. Pastikan forwarder menawarkan asuransi kargo

Agar dapat mengurangi risiko, maka penting untuk membeli asuransi kargo yang memberikan perlindungan untuk pengiriman melalui darat, laut, atau udara.

Baca Juga: Jitu Membidik Peluang Pasar dan Target Negara Ekspor

10. Carilah forwarder yang bertanggung jawab terhadap :

  • Pengurusan dan pengajuan klaim pada pihak asuransi, jika terjadi kerusakan atau kehilangan barang.
  • Penghitungan dan penerimaan airwaybill maupun bill of lading, dari transport pengangkut barang.
  • Pembayaran biaya handling, freight, dan biaya yang berkaitan dengan pengiriman.
  • Penerimaan barang impor dari pengangkut.
  • Pengurusan bea cukai masuk serta biaya yang tertagih dari pelabuhan transit dan tujuan.
  • Pengiriman barang dari pelabuhan penerimaan ke warehouse untuk disimpan sementara.
  • Penyerahan barang ke consignee serta mendistribusikannya sesuai permintaan.

Jika Sahabat Wirausaha ingin memulai berbisnis ekspor atau impor dengan lebih mudah tanpa cemas, pilih jasa pengiriman antarnegara dengan kriteria di atas, ya! Pastikan untuk selalu memeriksa terlebih dahulu tentang jasa forwarder yang Sahabat Wirausaha akan pakai, agar rencana ekspansi ekspor bisnis milik Sahabat Wirausaha berjalan lancar dan semakin berkembang.

Baca Juga: Mengenal Ragam Standar Global Produk Ekspor

Jika merasa artikel ini bermanfaat, yuk bantu sebarkan ke teman-teman Anda. Jangan lupa untuk like, share, dan berikan komentar pada artikel ini.

Referensi:

  1. https://www.rajabeli.com
  2. http://www.ezmovingslc.com
  3. https://www.mte.co.id
  4. https://www.kalir.co
  5. https://www.ekrut.com