Beberapa istilah dan konsep bisnis yang perlu dimengerti Sahabat Wirausaha dalam menjalankan usaha, seperti istilah revenue stream, revenue model dan business model. Tiga hal tersebut biasanya akan sering ditanyakan ketika startup dihadapkan pada sebuah presentasi, baik di hadapan calon rekanan bisnis, investor ataupun dalam kegiatan inkubator. Dalam ulasan kali ini, Sahabat Wirausaha akan diajak mengenal lebih fokus dalam mengenai revenue stream.
Apa itu Revenue Streams (Arus Pendapatan) ?
Kata Revenue Stream berasal dari 2 kata bahasa Inggris yaitu Revenue dan Stream. Revenue adalah penghasilan atau pendapatan, sedangkan Stream artinya aliran. Jadi pengertian Rrevenue Stream secara luas adalah dana yang dimiliki perusahaan untuk dikembangkan dan dikelola (Arus Pendapatan).
Dilansir oleh accurate.id Aliran dana yang dimiliki perusahaan dapat bersumber atau berasal dari produksi penjualan, investasi, penjualan aset dan lain sebagainya atau bisa disebut sebagai sebuah kegiatan transaksi yang dilakukan berulang-ulang atau terus-menerus untuk mendapatkan dana berkelanjutan.
Penting bagi Sahabat Wirausaha untuk memahami dan menerapkan konsep Revenue Stream guna mengembangkan perusahaan dan bertujuan untuk menguntungkan keuangan perusahaan Sahabat Wirausaha.
Baca Juga : Cara menyusun Chart of Account (CoA) Pendapatan
Jenis Revenue Stream
1. Transaction Revenues (Pendapatan Transaksi)
Jenis Revenue Stream ini adalah Arus Pendapatan yang didapatkan dengan cara sistem transaksi dalam satu kali pembayaran oleh pelanggan. Pada jenis Transaction Revenues ini perusahaan Sahabat Wirausaha mendapatkan dana langsung dari konsumen setelah menjual jasa, layanan, atau aset.
Baca Juga : Sumber-Sumber Pendapatan Pasif yang Perlu Diketahui
2. Recurring Revenues (Pendapatan Berulang)
Jenis Recurring Revenues merupakan Arus Pendapatan yang justru berbanding terbalik dengan jenis transaction revenues. Dimana untuk transaksi recurring ini melibatkan transaksi yang berkelanjutan dan tidak dilakukan dalam satu kali pembayaran oleh pelanggan Sahabat Wirausaha. Contohnya, perusahaan Sahabat Wirausaha memberikan layanan kredit untuk barang tertentu kepada pelanggan atau bisa juga dengan menyewakan aset perusahaan yang ada.
Baca Juga : Memahami 4 Kuadran Pendapatan
Fungsi Revenue Stream
1. Lebih Mudah Mendapatkan Investor
Revenue stream merupakan salah satu langkah strategi manajemen dalam menjalankan perusahaan agar memiliki tata kelola yang baik. Melakukan pengelolaan yang baik pada bisnis tentu saja akan membuat bisnis atau perusahaan yang dikelola Sahabat Wirausaha akan maju bukan?!. Nah kemajuan inilah yang akan menjadi daya tarik tersendiri bagi investor untuk menanamkan modal tambahan pada bisnis atau perusahaan Sahabat Wirausaha.
Baca Juga : Angel Investor: Kapan Saat yang Tepat dan Bagaimana Mencarinya?
2. Menjalankan Bisnis dengan Aman
Dengan memahami konsep Arus Pendapatan yang baik dan benar maka perusahaan Sahabat Wirausaha dapat berjalan dengan aman dan berkelanjutan. Mengapa demikian? Hal ini dikarenakan Sahabata Wirausaha dalam pengelola perusahaan tidak akan gegabah untuk menentukan sikap kerja. Termasuk misalnya dalam hal penjualan aset, penyewaan aset, pemberian lisensi atau tindakan lainnya guna mendapatkan Arus Pendapatan.
3. Strategi Bisnis untuk Mengembangkan Usaha
Revenue stream juga bisa menjadi strategi perusahaan dalam mengembangkan bisnisnya. Tujuan utama Arus Pendapatan adalah mendapatkan sumber dana berkelanjutan untuk melakukan ekspansi sekaligus mengatasi dinamika yang terjadi dalam dunia usaha.
Dorongan kuat untuk memperoleh pendapatan dari sumber lain akan membuat berbagai divisi dalam perusahaan mampu menyusun strategi bisnis yang tepat dengan mengunakan aset yang dimiliki.
Baca Juga : 6 Strategi UMKM dalam Melakukan Identifikasi Pesaing
4. Membuat Pemilik Bisnis Lebih Fokus terhadap Usahanya
Dengan fokus mencari Arus Pendapatan yang berkelanjutan maka Sahabat Wirausaha akan lebih fokus pada tujuan bisnis yang dijalankan. Tujuan dan arah strateginya fokus pada keuntungan bisnis serta dapat membuat performa perusahaan Sahabat Wirausaha menjadi semakin baik
5. Memperoleh Omset dan Profit yang Jelas
Menentukan langkah dan sikap dalam menetapkan Arus Pendapatan berkelanjutan mampu membuat perusahaan Sahabat Wirausaha memperoleh omset yang jelas. Contohnya, jika perusahaan Sahabat Wirausaha memiliki ruko yang bisa disewakan maka perusahaan bisa mendapatkan dana yang jelas dan berkelanjutan sehingga dampaknya positif untuk cash flow perusahaan.
Baca Juga : 5 Sikap yang Harus Diperhatikan Agar Memperoleh Omset Maksimal
Jika penerapan dari Jika Sahabat Wirausaha bisa mengoptimalkan konsep revenue stream maka perusahaan Sahabat Wirausaha bisa semakin berkembang dan keuntungan pun semakin tinggi.
Oleh karena itu, pencatatan dan pengelolaan keuangan perusahaan pun harus dilakukan dengan baik agar laporan keuangan bisa dibuat dengan baik dan tepat.
Jika merasa artikel ini bermanfaat, yuk bantu
sebarkan ke teman-teman Anda. Jangan lupa untuk like, share, dan berikan
komentar pada artikel ini ya Sahabat Wirausaha.