Dalam dunia website atau blog dikenal satu istilah back link. Dalam bahasa Indonesia, backlink dikenal sebagai pranala balik. Tahukah Sahabat Wirausaha apa itu backlink? Ringkasnya backlink adalah tautan yang mengarah ke situs yang dimaksudkan dalam link tersebut.

Pada umumnya dikenal dua dikenal dua macam backlink, yaitu backlink nofollow dan backlink dofollow. Kita harus bisa membedakannya karena jenis backlink memengaruhi kualitas backlink yang akan diperoleh nanti.

Baca Juga: Sukses Usaha di Era Pandemi Dengan Teknologi Digital

Tautan dofollow adalah tautan yang ketika diklik akan menuju ke web atau halaman yang diinginkan oleh pembuat tautan backlink dan bernilai di mata mesin pencari. Sementara itu, tautan nofollow adalah tautan yang ketika diklik akan menuju ke situs web atau halaman yang diinginkan oleh pembuat tautan backlink, tetapi tidak bernilai di mata mesin pencari.


Manfaat Backlink Dofollow

Backlink punya manfaat yang sangat urgen bagi sebuah website. Pertama, meningkatkan kredibilitas sebuah website. Sebuah website yang berasal dari sebuah backlink dianggap situs yang bisa dipercaya. Semakin banyak link yang mengarah ke website tersebut akan membuat kredibilitasnya semakin naik.

Kedua, jumlah backlink sangat mempengaruhi posisi website di search engine result pages (SERPs). Semakin tinggi peringkat website kita berdasarkan SERPs, semakin bagus juga SEO website tersebut.

Baca Juga: Vending Machine

Ketiga, mempermudah website ter-index di search engine. Semakin cepat proses terindeks oleh Google, maka website kita semakin besar mendapatkan organic traffic yang lebih baik.


Backlink Nofollow

Backlink nofollow terdiri dari kata “no” dan “follow” yang artinya “tidak mengikuti”. Jadi ketika postingan artikel yang terdapat backlink nofollow pada saat diklik, pada saat itu juga link nofollow tidak akan di index sama sekali pada search engine.

Namun, bukan berarti backlink nofollow tidak baik untuk website. Backlink nofollow berfungsi menyeimbangkan backlink dofollow. Sebuah website yang terlalu banyak backlink dofollow bisa dianggap google sebagai spam. Pada akhirnya membuat website itu tidak mampu bersaing di search engine.

Baca Juga: Internet of Things

Jika sahabat wirausaha mempunya website sebaiknya dapatkan juga backlink dari website lain karena akan memberika kesan profesional website kita.

Sebuah website yang memiliki backlink dari website lain berpeluang diklik sehingga pembaca akan diarahkan menuju website yang dimaksud sehingga website tersebut naik kredibilitasnya.


Cara Membuat Backlink

Untuk membuat backlink kita harus pastikan link tersebut bersifat link hidup atau bisa diklik. Selain itu, link tersebut harus mengarah pada website lain, bukan website kita sendiri.

langkahnya adalah kita siapkan teks akan dibuat sebagai keyword atau kata kunci yang akan dipasang backlink. Copy alamat website atau URL artikel yang diinginkan. Blok kata kunci yang terpilih tadi, lalu paste-kan alamat website atau URL artikel tadi. Contohnya adalah sebagai berikut.

Tren Belanja Online dalam Era New Normal

Peluang Pasar Virgin Coconut Oil (VCO)

Cukup mudah bukan membuat backlink? Backlink merupakan salah satu senjata untuk membuat website semakin berkualitas. Perlu sahabat wirausaha ingat memang semakin banyak backlink yang mengarah ke website kita akan semakin bagus. Namun, kita juga tetap harus memperhatikan kualitas konten website kita ya.

Selain itu kita buat senatural mungkin backlink itu. Google akan menganggap spam sebuah website yang memiliki backlink tidak wajar misalnya terlalu banyak backlink pada website atau artikel. Selain itu, backlin pada keyword yang tidak sesuai juga akan mendapat nilai yang buruk dari Google.

Baca Juga: Automation of Everything (Otomatisasi Segalanya)

Nah, mari jadikan website kita semakin berkualitas dengan menanamkan backlink. Mudah-mudahan artikel ini bermanfaat ya. Sahabat wirausaha boleh membagikan artikel ini dengan tetap mencantumkan sumbernya. Terima kasih.

Jika merasa artikel ini bermanfaat, yuk bantu sebarkan ke teman-teman Anda. Jangan lupa untuk like, share, dan berikan komentar pada artikel ini ya Sahabat Wirausaha.

Referensi:

Inilah Perbedaan Backlink Dofollow dan Nofollow