Seperti Sahabat Wirausaha ketahui, branding adalah aspek penting dalam marketing. Tapi sudahkah Anda tahu bahwa tidak hanya produk yang berbentuk barang, branding juga penting untuk usaha berbentuk jasa, atau disebut pula service branding. Untuk Sahabat Wirausaha yang memiliki usaha jasa, penting sekali untuk mengetahui hal ini.

Baca Juga : Strategi Branding


Pentingnya Service Branding

Untuk membangun sebuah branding, Sahabat Wirausaha pasti mengerti bahwa diperlukan beberapa faktor pendukung yang harus dipenuhi. Kekuatan branding ini sangat kita butuhkan, baik di sektor penjualan produk berbentuk barang (Product Branding) maupun sektor usaha yang berbentuk jasa (Service Branding). Mengapa? Berikut alasannya :

Baca Juga : Valuasi Merek (Brand Value)

1. Jasa tidak berwujud

Karena tidak memiliki bentuk yang konkret, service branding sangat penting untuk menjaga eksistensi dari produk itu sendiri. Dengan begitu Sahabat Wirausaha juga dapat menjadikan jasa tersebut sebagai komoditas yang layak diperjual-belikan.

2. Layanan jasa tidak dapat berpindah tangan

Dengan melakukan branding, Sahabat Wirausaha dapat menganalogikan bahwa layanan jasa yang telah diberikan kepada pelanggan adalah sebuah “produk” yang layak jual.

Baca Juga : 3 Langkah Membangun Brand

3. Meningkatkan kualitas skill

Salah satu keunggulan dari usaha sektor jasa adalah tidak perlu ruang untuk menyimpan produk yang kita jual atau tawarkan. Karena tanggung jawab branding, sebaiknya Sahabat Wirausaha meningkatkan kualitas skill untuk menjaga service branding agar tidak menurun performanya.

4. Menarik konsumen loyal

Kualitas sebuah layanan hanya bisa diketahui dengan merasakan layanan tersebut beberapa kali. Ini tidak akan terjadi jika pelanggan merasakan kepuasan dalam waktu yang singkat. Branding terhadap layanan jasa diharapkan mampu memberikan sugesti tersendiri supaya pelanggan tetap nyaman untuk menjadi konsumen loyal.

Baca Juga : Startegi Branding Mendapatkan Konsumen Loyal

Pada dasarnya, membangun product branding dengan service branding tidak jauh berbeda. Hanya saja, Sahabat Wirausaha membutuhkan ekstra waktu untuk membangun brand jasa, dibandingkan membangun brand pada sebuah produk. Upayakan juga untuk membangun relasi yang baik dengan pelanggan dan konsisten dalam proses membangun brand. Semangat selalu, ya Sahabat Wirausaha!

Baca Juga : Corporate Branding

Jika merasa artikel ini bermanfaat, yuk bantu sebarkan ke teman-teman Anda. Jangan lupa untuk like, share, dan berikan komentar pada artikel ini ya Sahabat Wirausaha.

Link :

https://ziliun.com

https://www.dreambox.id