Apakah Sahabat Wirausaha ingin meningkatkan brand awareness bisnis di dunia digital? Atau mungkin Sahabat Wirausaha sedang rutin membuat konten media sosial untuk menarik perhatian dan membutuhkan referensi untuk platform desainnya? Jika jawabannya iya, maka artikel ini sangat tepat untuk Anda.
Pada artikel ini akan dibahas cara membuat desain menggunakan Canva, fitur-fitur keren didalamnya, dan beberapa contoh kegunaannya untuk mengoptimalkan konten bisnis Anda.
Apa itu Canva?
Pertama-tama, Sahabat Wirausaha perlu mengetahui apa yang dimaksud dengan Canva. Canva adalah sebuah perangkat lunak desain grafis (software graphic design) untuk mengolah foto atau video. Canva juga menyediakan template, font, elemen serta foto untuk membantu sahabat mendesain secara online dan offline.
Canva biasanya digunakan untuk membuat postingan media sosial, seperti foto microblogging instagram, pamflet, atau poster untuk event tertentu dan grafik sederhana. Platform ini sangat cocok bagi para desainer grafis pemula untuk membuat desain khusus, tanpa mengeluarkan biaya yang besar. Meskipun demikian, untuk desain dalam skala besar atau permanen, sebaiknya Sahabat Wirausaha tetap bekerja sama dengan ahlinya atau graphic designer.
Baca Juga: Tips Desain Kemasan Untuk Menonjolkan Keunggulan Produk dan Citra Brand
Biaya Menggunakan Canva
Meskipun Canva menyediakan paket gratis yang dirasa “cukup” bagi para pemula, ternyata Canva juga memiliki opsi berbayar. Beberapa elemen untuk mengedit juga mungkin tidak tersedia dalam versi gratis. Namun, Sahabat Wirausaha tetap bisa membuat akun sendiri meski dalam versi gratis dan dapat mempertimbangkan untuk berlangganan paket 'Pro' (sekitar 95.000 Rupiah per bulan) jika sering menggunakan Canva.
Baca Juga: Tips Membuat Konten Reels Instragam Jadi Viral
Elemen editing yang memerlukan paket Pro akan memiliki simbol seperti mahkota “♛” di sebelahnya. Jika Sahabat Wirausaha menambahkan salah satu elemen ini dalam versi gratis, maka akan muncul watermark dan Canva akan memberikan penawaran untuk paket Pro. Semua tergantung dari konten yang akan dibuat oleh Sahabat Wirausaha, baik menggunakan paket Pro atau tidak. Hal yang terpenting adalah menggunakan Canva secara optimal untuk membuat konten yang maksimal. Berikut adalah caranya:
1. Memahami Tata Letak (Layout)
Contoh layout pada Canva (sumber: canva)
Sebenarnya, tampilan antarmuka atau user interface pada Canva cukup mudah untuk digunakan. Namun, sama seperti platform lainnya, jika Sahabat Wirausaha baru menggunakan Canva maka butuh waktu untuk pembiasaan. Saat pertama kali masuk pada akun Canva, Anda akan diperlihatkan 'Beranda' atau tampilan Home. Sebagian besar tampilannya diisi oleh template dan rekomendasi dari Canva yang mungkin menarik untuk dijadikan desain. Kolom sebelah kiri adalah tempat untuk menemukan desain yang telah dibuat, desain yang akan diunggah (upload), serta folder lainnya.
Di kiri atas, Sahabat Wirausaha bisa menemukan opsi untuk mencari berbagai template, fitur, dan menjelajahi layanan Canva lainnya. Di sana juga ada kotak pencarian untuk mencari template atau ukuran desain tertentu (misalnya Instagram Post atau Flyer). Disini Sahabat Wirausaha juga akan menemukan tombol membuat desain baru atau 'New Design'.
Apabila Sahabat Wirausaha sudah paham benar dengan layout yang dibawakan Canva, maka Anda bisa langsung menemukan inspirasi desain atau menyusun format yang dibutuhkan dengan mudah untuk konten yang Anda buat.
2. Membuat Desain pada Canva
Sejatinya, ada banyak cara untuk memulai proses desain untuk konten yang akan dibuat. Sebaiknya Sahabat Wirausaha memulai dengan memilih jenis desain terlebih dahulu. Misalnya, Anda ingin membuat poster informasi baru untuk bisnis. Selanjutnya, Anda dapat memilih media sosial yang paling sering sahabat gunakan untuk poster tersebut. Dalam contoh ini, Anda bisa memulai dengan Facebook dan memilih opsi 'Facebook Post'.
Baca Juga: Tips Membuat Jadwal Konten di Media Sosial
Kemudian, Sahabat Wirausaha akan disajikan dengan pilihan template, tetapi jika ingin lebih otentik maka ada opsi untuk membuat desain kosong terlebih dahulu. Hal ini dikarenakan Anda bisa mengakses lebih banyak template dan ide ketika mendesain konten sehingga bisa mendapat referensi lebih luas. Setelah memilih opsi ini, maka tampilan desain akan menjadi kosong dengan kotak putih. Anda bisa memulai dengan kolaborasi template, efek, serta elemen desain lainnya.
3. Template
Sahabat Wirausaha tidak perlu khawatir untuk mencari template, ide, atau inspirasi tertentu. Semuanya akan disesuaikan untuk desain dan ukuran spesifik yang Anda butuhkan. Contohnya, Sahabat Wirausaha cukup memasukkan 'blog' di kotak pencarian di sebelah kiri dan tanpa waktu yang lama, akan ada sejumlah template keren untuk dipilih. Lalu klik pada template yang Anda pilih, dan selanjutnya template tersebut sudah muncul di kotak desain.
Baca Juga: Cara Mengoptimalkan Instagram Untuk Berbisnis, Yuk Simak Tipsnya!
Dari sini, Anda dapat memilih setiap komponen desain dan menyesuaikannya dengan konten. Sahabat Wirausaha dapat mengubah warna, teks, font atau tulisan, foto, dan elemen untuk membuatnya unik dan menarik. Konten yang unik dan menarik akan mengundang lebih banyak viewers sehingga akan membentuk hubungan atau engagement yang kuat untuk bisnis yang berkembang.
4. Mengunggah Desain (Upload)
Pada bagian ini, Sahabat Wirausaha dapat mengunggah foto, logo, atau elemen desain. Hal ini akan meningkatkan penyesuaian terhadap bisnis Anda. Jika ingin menampilkan foto yang berkesan “mengajak” calon pelanggan untuk membeli produk tertentu, sebaiknya Anda memiliki gambar desain sendiri.
Menggunakan gambar yang sudah ada dari Canva dapat membingungkan ekspektasi calon pelanggan terhadap produk yang Anda tawarkan. Hal ini dikarenakan konten yang sudah ada bisa saja membuat pelanggan semakin tertarik dengan produk tersebut, atau bahkan tidak sama sekali.
Baca Juga: Membangun Brand Positioning Agar Bisnis Berkembang
5. Foto
Jika Sahabat Wirausaha kebingungan atau belum memiliki referensi foto tertentu untuk konten, maka Canva bisa membantu. Mereka memiliki banyak pilihan stok foto yang keren dan menarik. Bahkan, istilah pencarian yang paling umum pun kemungkinan bisa menghasilkan beberapa foto yang relevan untuk digunakan. Selain itu, beberapa foto yang lebih abstrak juga sangat bagus untuk digunakan sebagai latar belakang (background) untuk postingan konten yang berbasis teks.
6. Elemen
Elemen gratis yang disediakan Canva dapat bermanfaat untuk menambahkan “nilai plus” ke desain Anda. Canva memiliki ikon yang beragam, mulai dari mikrofon, bunga, ataupun pizza. Di bagian ini, Anda juga bisa membuat shapes atau bentuk sederhana seperti kotak, lingkaran ataupun lainnya.
Baca Juga: Optimalisasi Facebook untuk UMKM melalui Facebook Ads
Tidak sampai di situ saja, Sahabat Wirausaha juga bisa mengubah warna dan menggunakan bingkai foto sesuai kebutuhan. Ada banyak cara unik & kreatif untuk memanfaatkan elemen Canva dalam konten Anda. Misalnya, warna dominan merah putih untuk konten kemerdekaan, pernak-pernik piknik untuk konten liburan, dan sebagainya.
7. Teks
Seringkali memilih font atau teks selalu menjadi bagian tersulit dari sebuah desain. Untungnya, Canva memiliki pilihan yang beragam dan mudah untuk dicoba sesuai dengan kebutuhan. Bagian ini memiliki beberapa kombinasi teks yang telah dibuat sebelumnya untuk menghasilkan desain yang baik.
Sahabat Wirausaha dapat memilih salah satu kombinasi teks, kemudian mengolahnya seperti penambahan judul, subjudul, atau isi teks. Anda juga dapat mencari sendiri koleksi teks lengkap mereka dari A sampai Z. Apabila memerlukan bantuan untuk menentukan jenis teks seperti apa yang cocok untuk membuat konten, maka Anda bisa mengunjungi referensi Canva pada blognya.
Baca Juga: 10 Tips Membuat Foto Konten yang Menarik untuk Produk Makanan
8. Mengunduh Desain (Download)
Jika sudah selesai mendesain, selanjutnya Sahabat Wirausaha bisa langsung mengklik tombol “unduh” di sudut kanan atas. Tombolnya terlihat seperti simbol tanda panah bawah di atas garis horizontal. Nantinya Anda akan disajikan dengan banyak pilihan, seperti jenis file, ukuran, kualitas, dan jumlah halaman desain yang ingin diunduh.
Canva secara otomatis akan menyarankan opsi terbaik untuk desain yang akan diunduh. Setelah diunduh, maka Sahabat Wirausaha bisa menemukan desain yang telah dibuat di folder unduhan Computer/Handphone.
Baca Juga: Ragam Jenis Endorser Dalam Pemasaran Digital
9. Mengubah Ukuran
Fitur praktis lainnya yang ditawarkan Canva adalah tombol ubah ukuran di sudut kiri atas. Hal ini memungkinkan Anda untuk menggandakan desain yang telah dibuat dengan ukuran berbeda. Anda bisa membuat postingan di Facebook dengan poster tadi, dan menggunakannya untuk membuat postingan di Instagram / Twitter yang hanya memerlukan beberapa penyesuaian. Sangat praktis, bukan? Menggunakan satu poster desain untuk berbagai media sosial. Tentunya hal ini dapat meningkatkan efektivitas dan efisiensi dalam bisnis.
Kesimpulan
Pemanfaatan Canva yang baik akan menghasilkan desain yang terbaik pula, apalagi jika Anda sudah mengetahui target konsumen. Misalnya, di Amerika banyak ibu rumah tangga yang menggunakan Canva sebagai sarana untuk mendesain produk bisnisnya, seperti kue kering, jasa laundry, dan sebagainya.
Tidak hanya mereka, Sahabat Wirausaha di Indonesia juga bisa melakukannya, kok. Apalagi kini Anda sudah tahu cara menggunakan Canva untuk hasil yang optimal. Sahabat Wirausaha bisa memulai dengan desain konten seperti promosi bisnis, tips, trik, dan hal lain yang berkaitan dengan bisnis.
Jika merasa artikel ini bermanfaat, yuk bantu sebarkan ke teman-teman Anda. Jangan lupa untuk like, share, dan berikan komentar pada artikel ini ya Sahabat Wirausaha.
Referensi:
dijify.uk