Mengharapkan kebahagiaan untuk keluarga dan anak-anak sebagai cita-cita utama, Iin Marathun Konita, seorang perempuan tangguh memutuskan untuk merintis usaha pada tahun 2021. Merupakan mantan Tenaga Kerja Wanita (TKW), Iin mengambil risiko besar dengan membuka usaha risol mayo. Keberanian dan tekadnya kini memperoleh pengakuan melalui brand yang ia bangun, yakni Risol Mayo Daisha yang sudah memiliki 6 cabang.
Dengan latar belakang sebelumnya sebagai TKW, perjalanan Iin dalam dunia bisnis menggambarkan dedikasi dan semangat untuk mencapai kesuksesan demi kebahagiaan keluarganya. Sahabat Wirausaha, mari bersama-sama kita eksplorasi kisah inspiratif ini untuk memotivasi dan memantapkan langkah-langkah kita dalam menjalani perjalanan bisnis.
Awal Mula Berkembangnya Bisnis Risol Mayo Daisha
Perjalanan usaha Risol Mayo Daisha dapat ditelusuri hingga ke Kabupaten Malang, di mana lokasi pertama usahanya berdiri di kawasan Landungsari. Awalnya, usaha ini dikenal dengan nama Risol Mayo Landungsari. Namun perubahan nama brand terjadi ketika Iin, sang pemilik, terinspirasi oleh kehadiran anak pertamanya. Sehingga Iin memutuskan untuk mengubah nama usahanya menjadi Risol Mayo Daisha.
Risol yang dihasilkan dalam usaha Iin menggunakan bahan-bahan berkualitas. Iin mengungkapkan, dalam setiap proses pembuatan kulit risol, Iin secara selektif menggunakan tepung dengan kandungan protein rendah, yang dipadukan dengan telur, garam, susuk bubuk, dan takaran air yang pas. Kombinasi bahan-bahan tersebut menciptakan tekstur kulit risol yang lembut dan kenyal.
Menariknya, iin tidak hanya memperhatikan kualitas, tetapi juga produktivitas usahanya. Setiap harinya, ia mampu memproduksi sekitar 28 kilogram kulit risol, dengan hari biasa menghasilkan antara 24 hingga 26 kilogram. Jumlah produksi yang mencapai 2.000 hingga 3.000 kulit perhari bukan hanya mencerminkan efisiensi produksi yang tinggi, tetapi juga keberhasilan Iin dalam memperhatikan standar kualitas yang konsisten.
Baca Juga: Bisnismu Susah Berkembang? Yuk, Pelajari Tips Mengembangkan Bisnis Sepatu Ala Khakikakiku
Mendapat Inspirasi dari Youtube dan Melihat Peluang Pasar
Iin mengakui bahwa cikal bakal ide untuk memulai usaha risol mayo bermula ketika ia menonton video di platform Youtube. Keberanian dan kreativitasnya berkembang ketika Iin dan suami sering melakukan perjalanan ke Malang. Melihat peluang yang belum dimanfaatkan di daerahnya, terutama dalam bidang kuliner risol, Iin melihat bahwa belum ada gerobak risol mayo yang beroperasi di sana.
Iin memutuskan untuk menjadikan ketidaktersediaan risol mayo yang dijual menggunakan gerobak sebagai peluang bisnis yang potensial. Dari coba-coba membuat resep risol, dan inisiatif mempostingnya di media sosial, pemesanan pertama dari tetangga-tetangganya mulai berdatangan hingga berdirilah usaha Risol Mayo Landungsari.
Nekat, Risol Mayo Daisha Bermodal Awal Rp200 Ribu
Bagi Iin, semangatnya tidak terhenti hanya karena keterbatasan modal. Memulai dengan cukup nekat, modal kecil sebesar 200 ribu rupiah justru menjadi pemicu untuk mewujudkan hasratnya mendirikan usaha risol mayo. Iin menggunakan modal tersebut untuk membeli bahan-bahan dalam pembuatan adonan risol. Meskipun modal terbatas, Iin mampu menghasilkan adonan sebanyak 2 kilogram dengan total 50 risol.
Akan tetapi, bisnis Risol Mayo Daisha milik Iin tidak selalu mengalami kelancaran di awal merintis. Ada momen di mana pendapatan yang diperoleh hanya sebesar 75 ribu rupiah, bahkan terkadang adonannya tidak habis terjual. Kendala semakin berat ketika Iin menghadapi kenaikan atau kelangkaan bahan baku, sehingga mengakibatkan usahanya harus tutup sementara selama kurang lebih satu minggu.
Melakukan Inovasi Produk
Tidak hanya terpaku pada penjualan risol mayo, Iin mengelola bisnisnya dengan melakukan diversifikasi produk. Salah satu inovasi yang dilakukannya adalah pengembangan produk baru yang diberi nama ‘Piscorol’ atau pisang coklat risol dengan menggunakan bahan utama dari pisang ijo.
Melakukan diversifikasi produk tidak hanya memperluas produk tetapi juga membangun identitas yang unik untuk sebuah usaha. Strategi diversifikasi produk tidak hanya menjadi peluang baru untuk meningkatkan pendapatan, tetapi juga menjadi inspirasi bagi sesama wirausaha. Wah, memang sungguh inspiratif dan memotivasi kita ya Sahabat Wirausaha!
Baca Juga: Bermodal 50 Ribu, Chocoletters Hasilkan Jutaan Rupiah dari Bisnis Cokelat Artisan
Pengalaman dan Dukungan Sangat Penting
Keberhasilan Iin dalam memulai usahanya tidak hanya berasal dari pengamatannya terhadap peluang pasar, melainkan juga bersumber dari pengalaman berharganya yang ia peroleh selama menjadi TKW di Singapura dan Hongkong. Bekerja di industri roti selama 4 tahun di Hongkong memberikan Iin pemahaman mengenai dunia kuliner dan produksi makanan.
Selain itu, motivasi yang ia terima dari teman-temannya di Hongkong yang mendorongnya untuk merintis usaha kulinernya sendiri, menjadi penyemangat tambahan untuk Iin mempelajari cara memulai suatu usaha.
Dengan demikian, kesuksesan Iin tidak hanya dipengaruhi oleh kepekaan dalam melihat peluang bisnis lokal tetapi juga didorong oleh pengalaman kerja internasionalnya dan motivasi dari orang-orang terdekatnya.
Dicurangi Kompetitor, Iin Pilih Fokus pada Bisnis Sendiri
Dalam perjalanan usahanya, Iin mengungkapkan bahwa Risol Mayo Daisha pernah menghadapi situasi sulit di mana usahanya menjadi target perlakuan ‘nakal’ dari kompetitor. Meskipun mendapat perlakuan tersebut, Iin tidak terpancing untuk merespon dengan sikap negatif. Sebaliknya, ia memilih untuk tetap fokus pada pengembangan dan peningkatan usahanya sendiri.
Sikap Iin bisa kita tiru ya Sahabat Wirausaha, karena dalam memulai suatu bisnis, mungkin saja ada orang lain yang tidak suka. Sikap positif dan prinsip teguh yang dipegang dalam menghadapi tantangan bisa menjadi kunci keberhasilan usaha kita.
Kembangkan Usaha, Risol Mayo Daisha Tawarkan Kemitraan
Memiliki tekad untuk terus mengembangkan usahanya, Iin memiliki rencana untuk membuka peluang kemitraan atau franchise usahanya. Langkah ini tidak hanya menunjukkan keinginan Iin untuk berkembang dalam industri kuliner, tetapi juga membuka peluang bagi individu lain untuk terlibat dalam kesuksesan Risol Mayo Daisha.
Dalam menawarkan paket kemitraannya, Iin memberikan fasilitas yang komprehensif. Setiap mitra akan mendapatkan gerobak lengkap dengan kompor, wajan, dan minyak. Untuk memberikan dorongan awal, Iin bahkan menyediakan 100 risol gratis untuk di hari pertama penjualan mitra.
Langkah ini tidak hanya memberikan kesempatan kepada mitra untuk memulai usaha dengan modal yang terjangkau, tetapi juga menciptakan ikatan yang erat antara Risol Mayo Daisha dan mitra-mitra yang bergabung. Keputusan Iin membuka peluang kemitraan tidak hanya memperluas bisnisnya sehingga Risol Mayo Daisha dikenal lebih luas, tetapi juga berpotensi membuka lapangan kerja baru.
Kunci Sukses Risol Mayo Daisha: Pantang Menyerah!
Iin memberikan pesan kepada seluruh Sahabat Wirausaha yang akan dan sedang memulai perjalanan bisnisnya. Bahwa, kegagalan adalah sesuatu hal yang alami dari proses usaha. Asalkan kita yakin dan tidak mudah menyerah, kesuksesan pasti akan diraih.
Iin memberikan perumpamaan bahwa memiliki usaha seperti menanam pohon. Merawat dan fokus pada pohon yang kita tanam, nantinya akan menghasilkan buah yang bisa kita petik. Keyakinan bahwa setiap perjuangan dan usaha dalam bisnis akan membuahkan hasil yang manis nantinya.
Wah, Sahabat Wirausaha, sungguh kisah yang sangat menginspirasi dan memotivasi kita semua ya! Melalui kisah Iin, pemilik Risol Mayo Daisha, kita dapat meraih banyak panduan berharga dalam memulai dan mengelola bisnis. Walaupun pada awalnya usaha Iin diremehkan orang lain, namun tidak menyurutkan tekad Iin untuk terus maju dan berani mewujudkan apa yang diimpikannya, yaitu menjadi Wirausahawan dan membangun lapangan pekerjaan untuk masyarakat sekitarnya. Semoga kisah ini juga menginspirasi Sahabat Wirausaha ya!
Jika tulisan ini bermanfaat , silahkan di share ke rekan-rekan Sahabat Wirausaha. Follow juga Instagram @ukmindonesia.id untuk update terus informasi seputar UMKM.
Referensi:
- https://www.youtube.com/watch?v=nQpyHwfdR4A
- https://risol-mayo-daisha-produksi-risol-malang.business.site/