Cara Mendapatkan Review Positif Dari Pelanggan – Sebuah bisnis tidak akan terlepas dari review yang dilakukan oleh konsumen sebab hal tersebut menjadi cerminan atas pengalaman, pelayanan, dan kualitas produk yang didapat oleh konsumen. Menurut penelitian yang dilakukan oleh Bazaarvoice, berdasarkan riset konsumen yang dilakukan terhadap lebih dari 30.000 pembeli secara global, mayoritas sebesar 88% menggunakan review untuk menemukan dan mengevaluasi produk. 

Masih dengan penelitian yang sama, sebesar 82% pembeli meneliti produk terlebih dahulu sebelum memutuskan untuk datang ke toko, dan lebih dari sepertiganya membaca review produk di ponsel mereka. Hal ini menegaskan bahwa review secara online telah memiliki peranan yang penting untuk menarik konsumen dan memutuskan pembelian produk di toko online atau toko fisik kita. Lalu, bagaimana Cara Mendapatkan Review Positif Dari Pelanggan? Simak tips lengkapnya berikut ini.  


Mengapa Review Positif itu Penting bagi Bisnis?

Pernahkah jika kita ingin membeli suatu produk atau menggunakan jasa tertentu namun masih ragu? Saat itu, lebih tepat jika kita melihat review atau ulasan terlebih dahulu dari pelanggan yang pernah menggunakan produk tersebut, apakah lebih banyak review positif dan mereka puas dengan produk atau jasa tersebut atau sebaliknya. Dari review tersebutlah kita akan memutuskan apakah produk atau jasa tersebut layak kita beli. 

Sumber Gambar: Shopper Experience Index (2023) oleh Bazaarvoice

Berdasarkan data diatas, menunjukkan bahwa review yang berkualitas tinggi berkontribusi sebesar 21% terhadap keputusan pembelian mereka, diikuti oleh rata-rata peringkat bintang yang diberikan oleh konsumen sebesar 13%, dan diikuti oleh total dari jumlah pemberi review sebesar 13%. Hal ini membuktikan bahwa peranan review yang diberikan oleh konsumen sebelumnya telah menjadi pertimbangan bagi calon konsumen untuk membeli produk yang kita tawarkan.

Jadi, Cara Mendapatkan Review Positif Dari Pelanggan dapat meningkatkan tingkat kepercayaan konsumen terhadap merek kita. Konsumen juga lebih cenderung mempercayai rekomendasi dari orang lain yang telah menggunakan produk atau layanan kita daripada klaim pemasaran langsung dari bisnis kita.

Selain itu, review positif citra dan reputasi yang kuat bagi bisnis kita. Ketika calon pelanggan melihat banyak ulasan positif, mereka cenderung merasa lebih nyaman untuk mencoba produk atau layanan Anda untuk pertama kalinya karena mereka percaya bahwa produk atau jasa yang kita tawarkan telah dapat diandalkan dan memiliki nilai yang tinggi. 

Baca Juga: Sebelum Berbisnis, Kenali 3 Tahapan Konsumen Dalam Membeli Produk


Cara Mendapatkan Review Positif dari Pelanggan

Kini kita telah mengetahui bagaimana review positif akan membantu bisnis kita berkembang dan membangun citra yang kuat di mata pelanggan. Kali ini kita akan membahas lebih rinci mengenai cara mendapatkan review positif dari pelanggan, sebagai berikut: 

1. Berikan Produk atau Layanan Berkualitas

Produk atau layanan dengan kualitas tinggi merupakan pondasi utama bagi kesuksesan bisnis. Kualitas yang baik dapat memastikan kepuasan pelanggan dan membangun reputasi yang solid bagi bisnis kita. Menjaga kualitas dapat dilakukan dengan mengimplementasi kontrol kualitas yang ketat untuk memastikan setiap produk atau layanan memenuhi standar yang ditetapkan. Pengembangan produk yang berkelanjutan juga menjadi kunci, di mana inovasi terus-menerus dilakukan untuk menjaga relevansi produk dan layanan kita dengan kebutuhan pasar yang dinamis. 

Selain itu, penting untuk selalu mendengarkan umpan balik pelanggan dan menggunakan informasi tersebut untuk terus meningkatkan produk atau layanan yang ditawarkan. Dengan menetapkan standar kualitas tinggi dalam setiap aspek bisnis, kita tidak hanya membangun kepercayaan pelanggan, tetapi juga akan mendorong Cara Mendapatkan Review Positif Dari Pelanggan yang akan mengangkat reputasi bisnis kita ke tingkat yang lebih tinggi.

2. Pelayanan Pelanggan yang Bermakna

Pelayanan pelanggan yang bermakna merupakan inti dari setiap interaksi bisnis yang sukses. Hal ini karena bisnis bukan hanya tentang menjual produk atau layanan, tetapi juga membentuk hubungan yang bermakna dengan pelanggan. Hal ini mencakup sikap yang ramah, responsif, dan membantu, yang memastikan bahwa setiap pelanggan merasa dihargai dan didengar. Kita bisa mulai dari melakukan pelatihan mengenai cara memberikan pelayanan yang baik dan bermakna bagi pramuniaga, pramusaji, atau orang yang berhubungan langsung dengan pelanggan. Hal ini akan memastikan bahwa pelayanan yang dirasakan oleh pelanggan telah sesuai dengan yang kita harapkan.

Dengan memprioritaskan pelayanan pelanggan yang baik, kita tidak hanya dapat membangun loyalitas pelanggan yang kuat, tetapi juga memperoleh reputasi sebagai tempat yang ramah dan dapat diandalkan untuk menyelesaikan masalah yang dihadapi pelanggan kita.

Baca Juga: 5 Mitos Konsumen TikTok yang Wajib Pebisnis Tahu, Mana Paling Mindblowing?

3. Mempermudah Alur Proses Review

Jika kita telah memiliki kualitas produk dan pelayanan yang baik maka kita bisa meminta review secara langsung, tentu mereka akan dengan suka ria memberikan review positif. Namun, hal itu dapat dirusak jika alur atau proses memberikan review terlalu rumit dan merepotkan. Sebab, ekspektasi pelanggan bahwa memberikan review tidak boleh rumit.

Kita perlu untuk menetapkan platform yang spesifik apakah di media sosial, website, atau Google Maps. Setelah itu pandu pelanggan untuk memberikan review hingga selesai dengan bahasa yang mudah dipahami dan alur yang sederhana. Dengan begitu, kita tetap akan menjaga pengalaman yang luar biasa saat pelanggan menggunakan produk atau jasa kita.

4. Berikan Insentif yang Menarik

Jika kita masih kesulitan untuk Cara Mendapatkan Review Positif Dari Pelanggan, mungkin kita perlu sesuatu hal untuk dapat mendorong pelanggan memberikan review. Kita dapat memberikan insentif atau bonus yang bisa didapatkan pelanggan jika memberikan review positif. Dengan memberikan insentif yang bernilai kepada pelanggan sebagai ucapan terima kasih atas ulasan mereka, kita dapat meningkatkan motivasi pelanggan untuk berbagi pengalaman mereka. Insentif ini dapat berupa diskon pada pembelian berikutnya, kupon belanja, atau hadiah-hadiah lain yang relevan dengan minat atau kebutuhan pelanggan.

Namun, penting untuk memberikan insentif secara bijak sehingga tetap sejalan dengan strategi pemasaran yang telah diterapkan dan tidak melebihi anggaran yang dibutuhkan dalam suatu strategi pemasaran.

5. Tanggapi Ulasan dengan Profesional dan Sopan

Menanggapi ulasan pelanggan dengan sopan merupakan kunci untuk membangun hubungan dengan pelanggan. Terlepas dari ulasan positif maupun negatif, penting untuk menunjukkan apresiasi dengan memberikan ucapan yang tulus. 

Ketika menanggapi ulasan negatif, penting untuk tetap tenang dan profesional, serta menawarkan bantuan atau solusi untuk mengatasi kekhawatiran atau masalah yang telah diungkapkan. Kita perlu bersikap obyektif dan menilai bahwa ulasan negatif merupakan kritik yang membangun dan bukan bertujuan menjatuhkan bisnis kita. Yang terpenting adalah penjelasan kita perlu disampaikan tanpa menyerang pribadi konsumen dan tidak mengaitkan dengan isu SARA yang tidak diperlukan. Ini akan membuktikan bahwa kita memiliki profesionalitas yang tinggi karena penjelasan disampaikan dengan sopan dan baik.

Dengan merespons ulasan dengan sopan dan proaktif, bisnis dapat menunjukkan kepada pelanggan bahwa mereka dihargai, dan mereka siap untuk mendengarkan dan menyelesaikan masalah dengan penuh tanggung jawab.

Baca Juga: Mengenal Perilaku Konsumen: Jenis, Cara Analisa, Contoh dan Manfaat

6. Membangun Komunitas Online yang Positif

Membangun dan menjaga hubungan dengan pelanggan merupakan hal yang perlu menjadi perhatian kita agar dapat menciptakan lingkungan di mana pelanggan merasa dihargai dan didengar. Hal tersebut dapat dilakukan dengan cara mendorong pelanggan untuk berbagi pengalaman mereka secara terbuka sehingga pelanggan lain di komunitas tersebut dapat memahami dan menyadari nilai dari produk kita.

Lebih dari itu, komunitas yang kuat juga dapat menjadi sumber umpan balik dan ide-ide baru yang berharga bagi bisnis, membantu mereka untuk terus berinovasi dan berkembang. Dengan demikian, membangun komunitas online yang positif bukan hanya tentang memperkuat hubungan dengan pelanggan, tetapi juga tentang membangun fondasi yang kuat untuk kesuksesan bisnis jangka panjang.

Dalam mengejar Cara Mendapatkan Review Positif Dari Pelanggan, kita memperoleh wawasan tentang pentingnya interaksi yang lebih dalam antara bisnis dan konsumen di era digital ini. Melalui poin-poin yang telah dibahas, kita menyadari bahwa ulasan positif tidak hanya sekadar pujian bagi bisnis, tetapi juga cerminan dari hubungan yang solid dan saling menguntungkan antara merek dan konsumen. Ketika kita sudah melakukan tips diatas, kita tidak hanya menciptakan peluang untuk kesuksesan bisnis, tetapi juga mendorong transformasi dalam cara kita berinteraksi dan berkomunikasi dalam lingkungan digital yang saling suportif.

Jika tulisan ini bermanfaat , silahkan di share ke rekan-rekan Sahabat Wirausaha. Follow juga Instagram @ukmindonesia.id untuk update terus informasi seputar UMKM. 

Referensi:

  1. 6 Cara Bagaimana Mendapatkan Review Positif dari Pelanggan
  2. Tips Mendapat Review Positif dari Pelanggan