Artem Beliaikin/Unsplash

Sahabat Wirausaha sebagai pelaku UKM tentu pernah menerapkan berbagai strategi bisnis, bukan? Jika begitu, mungkin istilah bauran pemasaran dengan model 4P yakni product, price, place, dan promotion sudah tak asing lagi. Model 4P ini dipopulerkan oleh Jerome McCarthy pada tahun 1968. Nah, artikel kali ini akan membahas salah satu dari model 4P tersebut yaitu price (harga) yang meliputi diskon atau potongan harga khusus.

Baca Juga: Diskonto

Apakah Sahabat Wirausaha pernah menerapkan promo diskon pada produk bisnis? Bila pernah, bagaimana keuntungan yang diperoleh? Jangan sampai rugi deh yah. Menerapkan promo diskon memang perlu direncanakan dengan baik agar perusahaan tidak merugi di kemudian hari. Lantas, apakah Sahabat Wirausaha tahu bagaimana cara menentukan besaran promo diskon yang tepat? Yuk, simak penjelasannya berikut ini.


Memahami Price (Harga)

Price (harga) dalam model 4P bauran pemasaran merujuk kepada biaya yang harus dikeluarkan konsumen untuk suatu produk. Dalam menentukan harga suatu produk, perusahaan perlu mempertimbangkan berapa banyak biaya produk yang telah dikeluarkan, jumlah permintaan konsumen terhadap produk tersebut, dan harga produk yang ditetapkan oleh para pesaing. Selanjutnya, penetapan harga suatu produk juga harus sesuai dengan kualitas atau nilai yang dirasakan oleh konsumen. Hal ini pun perlu dipertimbangkan dengan cermat.

Baca Juga: Harga Bayangan

Dalam praktek nyata, perusahaan seringkali menaikkan harga suatu produk untuk memberikan tampilan produk yang mewah dan menurunkan harga suatu produk ketika perusahaan menginginkan tingkat penjualan produk yang tinggi.

Hal ini pun berkaitan dengan penentuan besar-kecilnya besaran diskon suatu produk. Pemasar perlu menentukan kapan dan besaran diskon yang tepat. Mengapa? Karena diskon yang besar memang dapat menarik perhatian banyak konsumen, namun juga dapat memberikan kesan bahwa produk tersebut kurang eksklusif atau kurang mewah.

Lantas, bagaimana cara menentukan besaran diskon terhadap suatu produk?


Tips Menentukan Besaran Diskon Produk

Sahabat Wirausaha, ada beberapa hal yang perlu dipertimbangkan ketika hendak menentukan besaran diskon terhadap suatu produk yaitu sebagai berikut.

1. Menentukan besaran diskon berdasarkan hari-hari istimewa nasional.

Misalnya, dalam rangka merayakan hari kemerdekaan Negara Indonesia pada tanggal 17 Agustus 2021 yang ke 76 tahun maka pemasar dapat menetapkan diskon produk sebesar 17% dan/atau 76% untuk produk-produk tertentu sesuai dengan angka istimewa tersebut.

Baca Juga: Jenis Promosi Paling Pas di Hari-Hari Besar

Baca Juga: Jenis-Jenis Promosi Paling Pas Untuk Bisnis Kuliner

2. Menentukan besaran diskon berdasarkan hari ulang tahun perusahaan.

Misalnya, dalam rangka merayakan ulang tahun perusahaan yang ke 5 maka pemasar dapat menetapkan diskon sebesar 5% untuk produk-produk tertentu.

3. Menentukan besaran diskon berdasarkan hari ulang tahun konsumen.

Misalnya, pemasar menentukan satu hari khusus yaitu tanggal 05/05/2021 dengan memberikan diskon kepada konsumen yang sedang berulang tahun pada hari itu. Diwajibkan konsumen yang berulang tahun adalah konsumen yang melakukan transaksi pembelian dengan menunjukkan tanda bukti pengenal (KTP maupun SIM). Besaran diskon dapat diberikan sesuai usia konsumen, atau berdasarkan tanggal dan bulan saat itu yaitu diskon sebesar 5% pada pembelian produk tertentu.

4. Menentukan besaran diskon atau potongan harga khusus berdasarkan strategi *psychological pricing untuk menarik perhatian konsumen.

Misalnya, harga awal suatu produk Rp 29.800.- apabila menggunakan strategi ini maka pemasar dapat menentukan harga diskon atau potongan harga khusus sebesar Rp 19.900.- karena umumnya konsumen cenderung fokus pada digit bagian kiri.

Baca Juga: Mendulang Cuan: Bisnis Hampers Hari Raya

Konsumen bisa saja berpikir bahwa harga Rp 19.900.- sangat murah dibandingkan dengan harga Rp 29.800. Secara psikologis, perbedaan harga tersebut dirasa sangat besar sehingga mendorong konsumen untuk membeli.


Tips Menentukan Jenis Produk Diskon

Sahabat Wirausaha, tidak semua produk perlu didiskon. Ada beberapa pertimbangan dalam menentukan produk-produk apa saja yang perlu di diskon agar menarik perhatian konsumen yaitu:

1. Menentukan jenis produk diskon berdasarkan perayaan hari-hari nasional.

Misalnya, saat perayaan Hari Kartini maka produk diskon dapat berupa kebaya dan aksesorisnya. Atau, saat perayaan Hari Natal dan Tahun Baru maka produk diskon dapat berupa pakaian, pohon natal, petasan/kembang api, aneka kue-kue kering, cat dinding, hingga hiasan dan pernak-pernik.

Baca Juga: 8 Jenis Promosi Paling Mantap Untuk Bisnis Fashion

2. Menentukan jenis produk diskon berdasarkan tingkat penjualan produk tersebut.

Misalnya, terdapat produk-produk tertentu yang tingkat penjualannya rendah atau sepi peminat maka produk tersebut dapat diberikan diskon yang besar untuk menarik perhatian konsumen.

3. Menentukan jenis produk diskon berdasarkan produk viral.

Pemasar dapat memanfaatkan informasi dari media sosial mengenai berita-berita viral yang berkaitan dengan produk, atau pun produk viral yang sedang ramai dibicarakan masyarakat.


Manfaat Promo Diskon Produk

Nah, apakah Sahabat Wirausaha tertarik dengan strategi promo diskon ini? Sahabat Wirausaha tidak perlu ragu karena ternyata promo diskon terhadap produk-produk tertentu dapat memberikan banyak manfaat bagi bisnis yang dijalankan loh. Apa saja?

Baca Juga: Mengenal Strategi dan Konten Promosi Serta Evaluasi Efektifitasnya

  1. Promo diskon dapat meningkatkan penjualan. Memang bisa? Bisa dong. Semakin besar diskon yang diberikan, dan semakin beragam produk yang didiskon akan membuat konsumen berbondong-bondong membeli produk tersebut. Apalagi kalo ibu-ibu yang berbelanja, pastinya akan mengajak keluarga dan tetangga untuk berbelanja juga.
  2. Promo diskon dapat menarik pelanggan baru. Nah, seperti penjelasan poin 1 diatas, bila diskonnya menarik maka informasi kegiatan promo diskon ini dapat tersebar luas sehingga akan menarik perhatian pelanggan baru.
  3. Promo diskon dapat membuat pelanggan lama semakin loyal. Sahabat Wirausaha tidak perlu khawatir akan kehilangan pelanggan kok. Bagi pelanggan yang telah memiliki kartu member, tentu diskon khusus member juga akan sangat menarik bagi mereka. Kegiatan promo diskon ini malah membuat pelanggan lama semakin loyal dan semakin rajin melakukan transaksi pembelian.
  4. Promo diskon dapat membantu Sahabat Wirausaha menghabiskan persediaan produk lama di gudang. Hal ini sering dilakukan oleh perusahaan ritel seperti Matahari Department Store. Tak heran sih, tiap akhir tahun pasti ada diskon besar-besaran untuk produk yang pernah kita lihat di tahun-tahun sebelumnya. Tak bisa dipungkiri, promo diskon ini memang selalu dinantikan para konsumen pemburu diskon akhir tahun.
  5. Promo diskon dapat membangun citra perusahaan maupun bisnis yang dijalankan oleh Sahabat Wirausaha juga loh. Melalui kegiatan promo diskon ini, perusahaan akan dianggap peduli terhadap konsumen, dan memahami kebutuhan konsumen. Dalam artian bahwa perusahaan tidak berdagang hanya untuk meraup keuntungan semata.

Nah, berdasarkan ulasan tersebut maka dapat disimpulkan bahwa kegiatan promo diskon ini merupakan salah satu strategi pemasaran yang sangat bermanfaat dan patut Sahabat Wirausaha coba nih. Sahabat Wirausaha dapat mencoba tips-tips menentukan besaran diskon hingga tips menentukan jenis produk apa saja yang perlu didiskon yang telah diuraikan tersebut. Selamat mencoba!

Baca Juga: Strategi Promosi Giveaway yang Tepat

Jika merasa artikel ini bermanfaat, yuk bantu sebarkan ke teman-teman Anda. Jangan lupa untuk like, share, dan berikan komentar pada artikel ini ya Sahabat Wirausaha.

Referensi:

  1. Wikipedia
  2. Investopedia