Apakah Sahabat Wirausaha saat ini tengah mencari kesempatan baru untuk merebut pasar ekspor? Jika jawabannya Ya, maka tak ada salahnya jika kita mencoba Pasar Diaspora yang sedikit berbeda dari pasar ekspor yang selama ini kita kenal. Pasalnya, bakal mendapatkan dukungan dari diaspora yang menetap di negara tujuan. Beberapa diantaranya Jepang dan Amerika Serikat (AS). Berikut artikel Kamus Bisnis untuk memahami apa itu pasar diaspora.
Pengertian Pasar Diaspora
Pasar diaspora tersusun atas kata pasar yang berarti tempat berjualan. Sementara dalam KBBI, kata diaspora diartikan sebagai masa tercerai-berainya suatu bangsa yang dipisahkan oleh wilayah, lalu tersebar di banyak tempat. Maka jika fokus ke penduduk, diaspora diartikan sebagai orang yang tengah menetap di negara tetangga baik berstatus sebagai warga negara, warga negara asing, perbedaan garis keturunan, atau warga negara asing yang cinta dengan negara tertentu. Sementara pengertian pasar diaspora sendiri adalah kegiatan jual-beli yang mendapatkan dukungan diaspora.
Baca Juga: Segmentasi Pasar - Pengertian dan Cara Membuat
Tujuan Mengenal Pasar Diaspora
Pasar diaspora memiliki fungsi penting dalam perdagangan internasional. Salah satunya adalah memberikan dorongan promosi serta peluang tambahan lain dalam menjangkau pasar internasional. Hal ini karena diaspora sendiri kerap dijadikan sebagai agen promosi atau brand ambassador-nya suatu negara. Makin banyak sebaran diaspora, akan semakin besar pula peluang suatu wilayah untuk dipromosikan.
Apalagi, Indonesia pernah tercatat di posisi 15 besar dalam kategori negara dengan penyumbang diaspora terbesar di dunia. Bagi negara maju, keberadaan diaspora dianggap sebagai aset tak ternilai karena kepiawaiannya dalam memperkenalkan jati diri negara, sampai menjadi jembatan pemerintah.
Nah, tentu bisa dibayangkan keuntungan yang bakal kita dapatkan jika mengetahui seluk-beluk pasar diaspora, terutama ketika bicara tentang pasar ekspor. Sampai di sini mungkin akan muncul pertanyaan apakah diaspora benar-benar dapat mempromosikan produk asal Indonesia? Jawabannya mungkin saja tidak karena mereka juga memiliki pekerjaan sendiri, kebanyakan mereka datang dari buruh migran atau yang dulu kita kenal sebagai TKI.
Komunitas diaspora yang dianggap legal tergabung dalam Indonesian Diaspora Network (IDN), selain mendapatkan perlindungan dari Kementerian Luar Negeri. Pekerjaan IDN tak main-main karena sudah terbukti mendukung peningkatan perdagangan negara, sebagai remitansi, promosi bisnis, investasi, menangani isu seputar WNI dan WNA, buruh, budaya, kuliner, pendidikan dan masih banyak lagi. Sementara keuntungan bagi diaspora bergabung dengan IDN adalah selain mendapatkan perlindungan, juga mempererat komunikasi antar diaspora, networking, bahkan dapat menjadi penyemangat bagi sesama diaspora.
Jenis Pasar Diaspora
Wilayah berikut merupakan tempat menjanjikan untuk pasar diaspora. Beberapa diantaranya seperti pasar halal di Jepang, dan mitra dagang ke-2 terbesar Indonesia-Amerika Serikat (AS).
1. Pasar Halal di Jepang
Produk halal dikaitkan dengan masyarakat muslim. Meskipun Jepang dikenal sebagai penganut agama Budha dan kepercayaan Shinto, nyatanya negeri Sakura terbilang surga bagi produk halal. Jumlah yang terdaftar mencapai 772 (dalam bentuk restoran halal), baik yang ada di kota besar seperti Tokyo, Osaka, Kyoto, hingga ke wilayah prefektur seperti Hokkaido, Miyazaki, Nagasaki dan lainnya.
Khusus pasar halal, Jepang begitu terbuka bagi pelaku bisnis pemilik sertifikat Halal MUI. UMKM Indonesia yang mengantongi sertifikat halal dijanjikan lebih mudah masuk negeri Sakura. Hal ini dibuktikan ketika ekspor produk halal Jepang asal Indonesia naik hingga 200% ketika badai Covid-19 menghantam Jepang. Selain menyasar 200.000 diaspora muslim Indonesia, produk halal Indonesia juga diminati imigran muslim dari belahan dunia yang menetap di Jepang, penduduk lokal juga tak kalah antusias menerima pasar halal asal Indonesia. Kondisi ini tentu saja menjadi ladang menggiurkan bagi pelaku bisnis yang memiliki sertifikat halal.
Baca Juga: Mengenal Lembaga Pemeriksa Halal (LPH) - Pengertian, Fungsi, dan Daftar Lembaga
2. Pasar Amerika Serikat
Indonesia menempatkan Amerika Serikat (AS) sebagai mitra dagang, berada di posisi kedua terbesar. Tahun 2022 nilainya US$291,98 miliar atau 44,182 triliun rupiah, naik 26,07% dibanding periode sama tahun 2021. Kerja sama dagang ini berimbas kepada jumlah diaspora mencapai 150.000 orang (2021), tersebar mulai dari ujung barat negara bagian California hingga Arizona. Keunikan diaspora negara Paman Sam ialah tak malu-malu menonjolkan warisan budaya Nusantara. Mulai dari tarian sampai hidangan khas dari tanah kelahiran.
Hal ini tentu saja menjadi peluang bagi UMKM yang bergerak di bidang kerajinan, budaya hingga kuliner tradisional. Sahabat Wirausaha yang tertarik ingin mencoba pasar ekspor AS bisa bergabung dengan Asosiasi Pengusaha Indonesia (APINDO) karena mereka telah lama memulainya dengan banyak membantu UMKM mengirimkan kerajinan seperti tas purun sertai baju batik ke AS.
Demikian penjelasan mengenai pasar diaspora, pengertian, tujuan, beserta beberapa jenisnya. Harapannya, Sahabat Wirausaha memiliki gambaran tentang peluang pasar diaspora. Jika memiliki kesempatan jangan ragu juga untuk mencoba menembusnya.
Jika merasa artikel ini bermanfaat, yuk bantu sebarkan ke teman-teman Anda. Jangan lupa untuk like, share, dan berikan komentar pada artikel ini.
Sumber:
- https://kemlu.go.id/bern/id/pages/apa_itu_diaspora_indonesia_/3766/etc-menu
- https://www.setneg.go.id/baca/index/diaspora_indonesia_di_jepang_kunci_pasarkan_produk_halal_indonesia
- https://ekonomi.bisnis.com/read/20221010/12/1585822/temui-diaspora-di-as-mendag-bahas-peluang-dan-hambatan-dagang
- https://smjogja.com/diaspora-indonesia-sangat-besar-umkm-jajagi-potensi-pasar-australia/
- https://www.bps.go.id/indikator/indikator/view_data/0000/data/290/website_12/1
- https://kemlu.go.id/
- https://bkperdag.kemendag.go.id/media_content/2017/08/Leaflet-Mendorong_Peranan_Diaspora_dalam_Promosi_Produk_Indonesia.pdf
- https://sharia.republika.co.id/berita/rt6q19502/produk-halal-di-jepang-makin-dicari-impor-asal-ri-naik-200-persen
- https://www.voaindonesia.com/a/diaspora-indonesia-di-amerika-pelihara-budaya-bangsa/6795433.html
- Gambar: Pixels.com