Cara Memulai Usaha Olshop Siapa sih yang tidak ingin memiliki usaha sendiri? Di era digital ini, memulai bisnis online shop (olshop) bisa jadi pilihan yang cerdas, apalagi jika kita bisa memulainya tanpa modal besar. Dilansir dari Jawapos, pada tahun 2023, volume transaksi e-commerce mencapai 3,71 miliar kali, meningkat dari 3,49 miliar kali pada tahun 2022, dengan nilai transaksi mencapai Rp453,75 triliun (Jawapos.com). 

Angka-angka ini menunjukkan bahwa peluang di dunia olshop sangat menjanjikan. Tentu, ada beberapa cara memulai usaha olshop yang bisa kita terapkan tanpa harus menguras kantong. Yuk, kita simak langkah-langkahnya!

1. Cari Tahu Kebutuhan Pasar

Sebelum kita tahu cara memulai usaha olshop, penting untuk memahami apa yang sedang dibutuhkan oleh pasar. Misalnya, jika kita melihat tren fashion hijab sedang naik daun, kita bisa mempertimbangkan untuk menjual produk-produk hijab. Melakukan riset melalui media sosial seperti Instagram dan TikTok dapat membantu kita mengetahui tren apa yang sedang digandrungi.

Baca Juga: 5 Cara Memulai Usaha yang Baik dan Benar, Kunci Agar Bisnismu Sukses 

2. Pilih Produk yang Sesuai

Setelah tahu apa yang dibutuhkan, pilih produk yang sesuai dengan minat dan keahlian kita. Misalnya, jika kita hobi memasak, kita bisa menjual bahan makanan siap masak atau bumbu dapur homemade. Menjual produk yang kita kuasai akan memudahkan dalam pemasaran dan pelayanan kepada pelanggan.

3. Jalankan Riset Pasar

Riset pasar bisa kita lakukan dengan melihat ulasan produk serupa di platform e-commerce seperti Shopee atau Tokopedia. Misalnya, jika kita ingin menjual skincare, kita bisa melihat produk apa yang paling laris dan bagaimana ulasan pembeli. Data ini akan membantu kita dalam menentukan produk yang akan dijual.

4. Tentukan Target Konsumen

Setelah kita tahu produk apa yang akan dijual, saatnya menentukan siapa target konsumen kita. Misalnya, jika kita menjual pakaian anak-anak, targetnya bisa jadi para ibu muda yang aktif di media sosial. Kita bisa menyasar platform seperti Instagram dan Facebook untuk promosi.

5. Lakukan Riset Kompetitor

Cara memulai usaha olshop yang sering dilewatkan adalah riset terhadap saingan bisnis. Melakukan riset terhadap kompetitor bisa kita mulai dengan melihat apa yang mereka tawarkan dan bagaimana cara mereka memasarkan produk. Misalnya, jika kompetitor kita banyak menggunakan promosi diskon, kita bisa menawarkan bonus produk untuk pembelian dalam jumlah tertentu agar lebih menarik.

Baca Juga: 8 Tips Membuat Bisnis Online Shop dari Nol Hingga Sukses

6. Pilih Model Bisnis yang Tepat

Jika kita belum memiliki modal untuk stok barang, model bisnis dropshipping atau reselling bisa menjadi solusi. Misalnya, kita bisa bekerjasama dengan supplier tas di marketplace untuk menjual produk mereka tanpa harus menyimpan stok. Dengan begitu, kita hanya perlu fokus pada pemasaran tanpa pusing memikirkan penyimpanan barang.

7. Lakukan Promosi yang Efektif

Promosi adalah kunci cara memulai usaha olshop untuk memperkenalkan dagangan kita ke khalayak luas. Platform seperti Instagram, TikTok, dan Facebook adalah pilihan yang tepat untuk olshop. Misalnya, kita bisa menggunakan fitur Instagram Stories untuk membuat flash sale, atau menggunakan TikTok untuk membuat video singkat yang menarik perhatian. 

Menggunakan copywriting menarik serta visual yang eye-catching juga bisa meningkatkan peluang produk kita dilirik oleh calon pembeli.

8. Pertahankan Pelanggan Setia

Setelah kita berhasil menarik pelanggan, tugas selanjutnya adalah mempertahankan mereka. Misalnya, kita bisa memberikan diskon khusus untuk pembelian kedua atau mengirimkan ucapan terima kasih secara personal melalui pesan WhatsApp. Tindakan sederhana seperti ini bisa membuat pelanggan merasa dihargai dan ingin kembali berbelanja.

Baca Juga: Cara Beriklan di Instagram yang Efektif, Omzet Melejit dan Anti Boncos

9. Lakukan Evaluasi Rutin

Langkah terakhir dalam cara memulai usaha olshop, adalah mengadakan evaluasi rutin sangat penting untuk menjaga kualitas bisnis kita. Misalnya, setiap akhir bulan kita bisa mengevaluasi performa penjualan, melihat produk mana yang paling laris dan mana yang kurang diminati. Dari evaluasi ini, kita bisa menentukan strategi yang lebih efektif untuk bulan berikutnya.

Sahabat Wirausaha, memulai olshop memang tidak mudah, tapi dengan tekad dan strategi yang tepat, kita bisa meraih sukses tanpa harus memulai dengan modal besar. Dengan memilih media yang tepat dan mengikuti cara memulai usaha olshop di atas, kita bisa menjangkau pasar yang luas dan meningkatkan peluang kesuksesan olshop kita. Yuk, mulai sekarang dan jangan takut untuk mencoba! 

Jika tulisan ini bermanfaat , silahkan di share ke rekan-rekan Sahabat Wirausaha. Follow juga Instagram @ukmindonesia.id untuk update terus informasi seputar UMKM. 

Referensi

  1. https://www.jawapos.com/ekonomi/014754202/tren-belanja-online-meningkat-sepanjang-semester-i-2024
  2. https://www.ocbc.id/id/article/2021/08/20/cara-memulai-bisnis-online
  3. https://entrepreneur.bisnis.com/read/20230220/263/1629934/tips-cara-memulai-bisnis-online-bagi-pemula-bisa-tanpa-modal
  4. https://www.cimbniaga.co.id/id/inspirasi/bisnis/cara-bisnis-online-shop-tanpa-modal