http://ners.unair.ac.id/site/images/Lihat/rumput_laut.png

Sejak tahun 2022, pemerintah tengah mendorong Indonesia untuk masuk ke pasar rumput laut Uni Eropa. Dilansir dari media Kompas, Kementerian Kelautan dan Perikanan memang menargetkan benua Eropa sebagai sasaran ekspor rumput laut olahan. Pasalnya, pasar ekspor komoditas ini di pasar Eropa memang masih terbilang kecil, lantaran pemasok besar di sana sudah lebih dulu didominasi oleh Perancis, Jerman, dan Irlandia.

Sebagai salah satu komoditas unggulan di kategori budidaya perikanan, rumput laut menyumbang nilai ekspor yang cukup tinggi, yaitu 222,6 juta dollar Amerika di tahun 2021. Memperluas jangkauan pasar ke Uni Eropa akan meningkatkan produksi sekaligus capaian ekspor ini lebih tinggi lagi. Tak heran jika dalam gelaran Food Ingredients Europe 2022 lalu di Paris, pemerintah mengajak tujuh perusahaan eksportir prominen olahan rumput laut dalam negeri untuk turut memasarkan produknya sekaligus menjalin kerjasama dengan importir lokal Eropa.

Nah, menimbang peluang yang cukup besar, maka ada baiknya jika kita turut mengetahui cara-cara praktis untuk menemukan dan menggaet importir rumput laut asal Eropa. Bagaimana caranya? Simak pembahasan lengkapnya berikut ini.


Apa yang Dibutuhkan dari Rumput Laut?

Ekstrak rumput laut atau didefinisikan sebagai hidrokoloid rumput laut, digunakan sebagai bahan pembentuk gel dan pengental dalam berbagai aplikasi makanan, farmasi, dan bioteknologi. Ekstrak rumput laut dibudidayakan dari berbagai jenis spesies rumput laut dari seluruh dunia, dengan Indonesia dan Cina sebagai produsen terbesarnya. Sekitar 80 persen agar-agar diekstraksi dari spesies rumput laut gracilaria. Sementara itu, sekitar 80 persen karaginan diekstrak dari spesies rumput laut Eucheuma dan Kppaphycus.

Agar-agar berasal dari dinding sel rumput laut merah, terutama jenis gracilaria. Agar-agar merupakan sumber zat besi dan magnesium yang baik. Selain itu, nutrisi agar-agar memiliki manfaat pada kesehatan pencernaan, tulang dan otak, dan juga dapat membantu menurunkan berat badan.

Baca Juga: Tips Membangun Relasi Dengan Importir

Karagenan berasal dari rumput laut merah yang dapat dimakan. Manfaat nutrisi dari karagenan termasuk meningkatkan kesehatan usus, memiliki tingkat antioksidan yang tinggi, dan memiliki efek positif dalam mengobati kolesterol, flu, dan pilek. Industri makanan menggunakan karagenan sebagai bahan karena membantu mengentalkan produk.


Siapa Saja Negara Importir Rumput Laut di Eropa?

Setiap negara Eropa memiliki preferensi yang berbeda dalam hal jenis rumput laut. Inggris adalah konsumen terbesar nori atau rumput laut kering (produk yang paling populer di pasar Eropa), sementara Prancis memiliki konsumsi rumput laut tertinggi.

Sumber: CBI

Inggris merupakan negara pengimpor rumput laut tertinggi di Eropa. Biasanya Inggris mengimpor kebanyakan berupa rumput laut kering dan produk bernilai tambah lainnya dari negara-negara non-Eropa. Permintaan rumput laut ini terus meningkat di Inggris dikarenakan dunia kulinernya yang terus berkembang dan semakin banyak menggunakan "sayuran laut" dalam menu atau produknya.

Setelah Inggris, Perancis menduduki posisi kedua pengimpor rumput laut terbanyak di Eropa. Rumput laut yang banyak disukai di Prancis adalah rumput laut dulse. Di posisi ketiga, ada Jerman yang mengimpor rumput laut sebagai panganan. Permintaan di jerman meningkat,diperkirakan karena ketertarikan pada bahan bahan organik dan produk olahan makanan vegan dan vegetarian.


Segmentasi Pasar Rumput Laut di Eropa

Sahabat Wirausaha, sebelum terjun kedalam pasar rumput laut Eropa , kita perlu mengetahui terlebih dahulu pasar mana yang cocok dan potensial untuk kita raih. Untuk itu mari kita bahas mengenai apa saja segmen pasar di Eropa.


Sebuah gambar berisi teks, cuplikan layar, Font

Description automatically generated

Sumber: CBI

Pada gambar diatas, impor rumput laut masuk ke berbagai segmen pasar akhir. kita mengetahui bahwa pasar akhir rumput laut Eropa dibagi menjadi dua: retail dan pemrosesan makanan/ pelayanan makanan. Ekstrak rumput laut yang digunakan sebagai pengganti susu atau daging biasanya masuk ke sektor pengolahan makanan dan akhirnya berakhir di sektor ritel atau jasa makanan. Rumput laut untuk konsumsi langsung berakhir di pedagang grosir Asia, restoran di sektor jasa makanan, supermarket etnis dan, dalam beberapa kasus, bahkan di supermarket umum.

1. Sektor Ritel

Di sektor ritel, produk rumput laut sebagian besar dapat dijual ke supermarket etnis yang mengkhususkan diri dalam penjualan produk rumput laut bernilai tambah seperti salad rumput laut beku (wakame salad), rumput laut kering (nori), dan makanan ringan rumput laut lainnya atau produk rumput laut kering.

Toko-toko ritel etnik memiliki ukuran yang beragam, mulai dari yang kecil hingga yang sedang. Toko-toko kecil biasanya dimiliki oleh keluarga. Beberapa contohnya adalah:

Baca Juga: 11 Metode dan Cara Pembayaran Perdagangan Global

Ada juga jaringan ritel yang lebih besar yang ditemukan di Eropa, terutama di negara-negara berpenduduk padat di mana banyak pendatang tinggal. Beberapa contohnya adalah:

  • France: Paris Store adalah jaringan supermarket Asia dengan 19 toko di seluruh Prancis.
  • France: Tang Frères (“Tang Brothers”) adalah jaringan supermarket Asia dengan 7 toko di seluruh Prancis.
  • Netherlands: WNH adalah jaringan supermarket Asia dengan 5 toko di sebagian belanda bagian barat.
  • Netherlands: Amazing Oriental memiliki lebih dari 20 toko online. Dimana kebanyakan lokasinya berada di di bagian barat daya dan tenggara Belanda.
  • Netherlands: Tanger Markt dengan 13 toko (termasuk beberapa toko di Belgia).
  • UK: Wing Yip memiliki empat toko di seluruh Inggris dengan fokus pada produk Cina, meskipun mereka juga menyediakan produk makanan Asia lainnya.
  • Germany: Go Asia memiliki 20 cabang di seluruh jerman.

Ada juga toko-toko online, termasuk Asia-Market. It dan AsiaMach di italia, Red Rickshawand JohnandBiola di inggris, dan AsianFoodLovers di belanda.

2. Sektor Pengolahan Makanan

Sedangkan di sektor pengolahan makanan, ekstrak rumput laut sudah biasa digunakan sebagai pengganti daging, alternatif produk susu, dan minuman. Selain itu juga, banyak restoran asia di Eropa yang menyajikan produk olahan rumput laut dan begitu pula restoran Eropa yang menyajikan rumput laut di menunya.

Di Eropa, rumput laut kering berkualitas tinggi sangat dicari. Daun nori kering memiliki empat tingkatan kualitas: Grade A, Grade B, Grade C, dan Grade D. Produk grade A merupakan produk dengan kualitas terbaik karena terkenal dengan rasa yang umami dan tekstur yang juga renyah dan mudah dikunyah, tidak seperti nori grade lainnya.Produk ini biasanya digunakan di restoran Jepang (untuk sushi dan ramen) dan di restoran Korea dan restoran Cina all you can eat.

Menurut Oliver Nikolovski dari Ocean Treasure, sebuah perusahaan ekspor makanan laut Perancis yang berbasis di Cina, pembeli Eropa sebagian besar hanya mengimpor nori Grade A untuk digunakan di sektor jasa boga. Ada juga, pada tingkat yang lebih rendah, permintaan untuk nori Grade B.


Jalur Masuk Rumput Laut di Eropa

Agar bisa mengekspor ke pasar Eropa, petani dan pengepul di negara berkembang biasanya memasok barangnya melalui pengolah ekstrak rumput laut dan/atau eksportir rumput laut atau dengan bantuan agen, seperti gambar berikut. Dengan melalui jalur tersebut, produk akhirnya bisa mencapai industri makanan dan minuman Eropa.

Untuk bisa mengenal lebih jelas para penyalur produk kita di Eropa, yuk kita bahas satu persatu saluran distribusinya.

Sumber: CBI

Baca Juga: Ebay Indonesia, Berikut 4 Tips Jitu Mengobservasi Pasar Global

1. Importir dan distributor

Importir adalah salah satu cara yang paling populer untuk membuat ekstrak rumput laut mencapai pasar Eropa. Mereka membeli langsung dari pengolah ekstrak rumput laut di negara-negara berkembang. Mereka memiliki keahlian dalam pengadaan bahan-bahan alami secara global, memastikan kualitas, dokumenter, dan kepatuhan terhadap peraturan; mereka juga menjual ke produsen makanan dan minuman Eropa. Mereka juga dapat menggunakan agen, tetapi hal ini jarang terjadi. Banyak importir dan distributor memiliki kemitraan jangka panjang dengan pengolah ekstrak rumput laut di negara-negara berkembang. Contohnya adalah Neupert Ingredients GmbH dan Ceamsa.

Beberapa distributor utama untuk ekstrak rumput laut di Eropa meliputi Cargill, CEAMSA (Spanyol), TER Ingredients (Jerman), and Kerry (Irlandia).

2. Pengolah ekstrak rumput laut

Beberapa produksi ekstrak rumput laut dilakukan di Eropa. Namun, ada pergeseran umum ke arah pengadaan dari negara-negara berkembang, karena tingkat produksi meningkat di negara-negara non-Eropa seperti Indonesia. Pengolah ekstrak rumput laut Eropa mengambil bahan baku dari eksportir di negara berkembang atau mereka mengambilnya dari Eropa. Di Eropa, produksi ekstrak rumput laut dilakukan di negara-negara seperti Spanyol dan Prancis. ROKO adalah contoh perusahaan Eropa yang memproduksi ekstrak rumput laut.

Produsen makanan juga mendapatkan ekstrak rumput laut langsung dari produsen yang berlokasi di negara asal ekstrak rumput laut. Namun, produsen makanan akan memiliki persyaratan yang berbeda dengan importir dan pedagang.

3. Agen

Agen ekspor adalah perusahaan atau perorangan yang melakukan sebagian besar kegiatan ekspor atas nama eksportir; mereka biasanya mendapatkan komisi. Agen dapat ditemukan di negara berkembang dan juga di Eropa. Sebagai eksportir di negara berkembang, Sahabat Wirausaha dapat bekerja sama dengan agen yang mewakili dan bertindak atas nama perusahaan kita di pasar Eropa.


List Perusahaan Importir

Tadi kita sudah membahas berbagai jenis pasar akhir di Eropa. Sekarang kita coba membedah bersama perusahaan importir Ekstrak Rumput laut yang didapatkan dari trademap.org.

Nama Perusahaan

Jumlah Jenis Produk yang diImpor

Jumlah Karyawan

Negara

Kota

Website

Ingredients UK

10

5

United Kingdom

Tadley

http://www.ingredients-uk.com

ANDENEX-CHEMIE Engelhard + Partner Gmbh

67

15

Germany

Hamburg

http://www.andenex.de

IHC-I.H.Chempharm Gmbh

228

5

Germany

Leverkusen

http://www.ihc-chempharm.com

NOREVO Gmbh

11

35

Germany

Hamburg

http://www.norevo.de

Ter Chemicals Distribution Group

92

375

Germany

Hamburg

http://www.terchemicals.com

Amcan

63

15

France

Le Chesnay

http://www.amcan.fr

Adivec

49

5

France

Orleans

http://www.adivec.fr

Almimet

22

5

France

Paris 2

http://www.almimet.com

Ambles Nature Et Chimie

3

5

France

Saint Chamas

http://www.anec-france.com

Extraits Vegetaux Et Derives

4

35

France

Gardanne

http://www.evd.fr

Ipra France Indust Parfu Recher Aroma

6

75

France

Mouans Sartoux

http://www.iprafrance.com

Mccormick France

29

750

France

Avignon

http://www.ducros.fr

Mccormick France

58


France

Monteux

http://www.ducros.fr

Sas Guedant

12


France

Poigny

http://www.guedant.com

V Mane Fils

24

3000

France

Noisiel

http://www.mane.com

Dari data yang didapatkan dari trademap, kita ketahui bahwa hanya beberapa perusahaan importir yang berskala besar seperti perusahaan V mane Fils dari Prancis, perusahaan jerman Ter Chemicals Distribution Group dan perusahaan Mccormick France. Sisanya adalah perusahaan berskala kecil. Itu artinya besar sekali potensi Sahabat Wirausaha dalam bekerjasama dengan mereka.

Baca Juga: Tips Bermitra dengan Retailer di Negara Tujuan Ekspor


Harga Jual Rumput Laut di Eropa

Harga rumput laut di pasar Eropa sangat bervariasi sesuai dengan jenis, kualitas, biaya produksi permintaan pengguna akhir, dan harga penggantinya.

Tabel di bawah ini memberikan contoh harga FOB untuk produk rumput laut dari China. Di bawah persyaratan FOB, penjual bertanggung jawab atas biaya sampai barang dimuat ke kapal di pelabuhan yang disebutkan di negara asal, dan siap untuk diangkut.

Produk

Spesifikasi

Harga FOB dalam USD

Wakame salad, 5% sauce

1kg/bag

$2.90/kg (Qingdao/Dalian)

Nori Leaves

Grade A Size: 19x21cm

$4.15/bag (50 sheets) (Shanghai)

Nah bagaimana Sahabat Wirausaha, setelah mengetahui lebih dalam seluk beluk pasar rumput laut di Eropa, apakah Sahabat Wirausaha semakin tertarik untuk memasarkan barang tersebut ke Eropa ? Karena sulit untuk mendapatkan akses ke semua pasar akhir, ada baiknya Sahabat Wirausaha berhubungan dengan importir yang dapat memberi kamu akses ke perusahaan pengolahan makanan atau distributor yang sudah mengetahui pasar akhir rumput laut.

Selain itu, keragaman portofolio Sahabat Wirausaha juga penting. Jika sahabat sudah menjalankan bisnis di sektor ini, mungkin memiliki peluang juga untuk terhubung dengan pasar akhir lainnya seperti ritel atau layanan makanan. Sahabat Wirausaha perlu membangun jaringan yang baik di dalam industri ini dan mengkomunikasikan secara efektif apa yang dapat ditawarkan dari portofolio rumput laut kita. Semangat Go Global!

Jika merasa artikel ini bermanfaat, yuk bantu sebarkan ke teman-teman Anda. Jangan lupa untuk like, share, dan berikan komentar pada artikel ini.

Referensi:

  1. https://www.cbi.eu/market-information/natural-food-additives/seaweed-extracts-food/market-potential
  2. https://www.cbi.eu/market-information/fish-seafood/seaweed/market-entry
  3. trademap.org