Jual Produk Kerajinan di Etsy – Jika Sahabat Wirausaha memiliki bisnis di bidang kerajinan tangan, cobalah untuk menjual produk di Etsy.com. Platform ini menawarkan berbagai produk unik yang cocok dijadikan hadiah atau koleksi pribadi.

Etsy sendiri fokus kepada barang-barang unik yang dijual oleh individu atau bisnis kecil, bukan barang hasil produksi massal. Lewat pasar internasional, Sahabat Wirausaha yang memiliki bisnis kerajinan tangan berpeluang mendapat pasar yang lebih luas secara daring. Simak sampai habis artikel ini untuk mengetahui lebih dalam tentang bagaimana cara jual produk kerajinan di Etsy.com.


Kenal Lebih Dekat dengan Etsy

Etsy.com atau yang lebih ringkas disebut Etsy, merupakan platform penjualan atau marketplace yang mempertemukan pengusaha kecil yang menjual produk buatan tangan dengan pelanggan di seluruh dunia. Produk yang biasa dijual di platform ini, seperti tas, dompet, dekorasi rumah atau cetakan seni, pakaian vintage, perhiasan, dan aksesori yang dibuat dengan tangan. Beberapa seniman pembuat furnitur antik, patung kayu, dan kerajinan tangan lain juga memasarkan produknya di Etsy.

Meski sebuah marketplace, penjual Etsy harus mengeluarkan biaya pendaftaran untuk memulai berjualan. Etsy mematok harga USD 0,20 (sekitar Rp3.194) untuk satu barang yang dijual selama empat bulan. Jadi, jika ada 15 item barang yang akan dijual, biaya yang harus dibayarkan adalah 15 x USD 0,20.

Selain itu, penjual juga akan dikenakan sejumlah biaya lain, seperti biaya transaksi sebesar 6,5% dari jumlah total pesanan yang dibayar pembeli, biaya pemrosesan pembayaran sebesar 4,5% dari total jumlah total pesanan yang dibayar pembeli ditambah Rp7.000 (khusus negara Indonesia), biaya pajak, dan biaya deposit. 

Baca Juga: Permintaannya Tinggi, Cuan dari Bisnis Boneka Ternyata Nggak Main-Main!

Sistem pembayaran Etsy dilakukan menggunakan kartu kredit. Saat pendaftaran, Sahabat Wirausaha diharuskan memasukkan nomor kartu kredit untuk pembayaran biaya pendaftaran dan lainnya. Kemudian, uang hasil penjualan di Etsy akan dikirimkan ke rekening bank yang didaftarkan. Jangan lupa untuk mengkonversi uang dari dollar Amerika (USD) ke Rupiah (IDR) ya agar Sahabat Wirausaha tidak kena biaya konversi. 

Untuk pengiriman barang, Sahabat Wirausaha dapat menggunakan jasa ekspedisi terpercaya. Pos Indonesia, misalnya, yang memiliki harga lebih terjangkau ketimbang ekspedisi lain. 


Langkah Membuat Akun Di Etsy

Untuk mulai jual produk kerajinan di Etsy, Sahabat Wirausaha dapat membuat akun Etsy terlebih dahulu. Berikut langkah-langkahnya : 

  1. Buka situs web Etsy.com
  2. Klik SIGN IN
  3. Pilih REGISTER. Tulis nama, email, dan password kamu, lalu klik Register
  4. Setelah menerima email konfirmasi dari registration@etsy.com, segera lakukan verifikasi
  5. Setelah terverifikasi, kembali ke laman akun kamu di Etsy.com
  6. Pilih SELL ON ETSY
  7. Klik GET STARTED
  8. Klik LETS DO THIS
  9. Akan muncul pertanyaan dengan opsi jawaban. Pilih jawaban yang sesuai, lalu klik NEXT. Kemudian, akan muncul pertanyaan berikutnya yang bisa dijawab. Jika tidak ingin menjawabnya, pilih SKIP THIS QUESTION
  10. Klik START YOUR SHOP
  11. Laman akan menampilkan Shop preferences. Isi informasi dasar, seperti Shop language atau bahasa default di profil dan daftar produk, Shop country atau lokasi toko, dan Shop currency atau mata uang untuk transaksi. Setelah selesai klik SAVE AND CONTINUE
  12. Buatlah nama toko dengan panjang 4-20 karakter. Lalu, klik Save and continue
  13. Akan tampil pertanyaan mengenai cara kamu menerima pembayaran “For tax purposes, what type of seller are you?”. Pilih INDIVIDUAL
  14. Pada formulir “Tell us a lil bit about yourself”, masukkan informasi mengenai nama, tanggal lagi, dan alamat kamu
  15. Pilih Indonesia pada section “Getting paid on Etsy
  16. Isi form untuk Bank code dan Branch code. Untuk Branch addres, isilah alamat kantor bank terdekat dari rumah. Untuk Account number dapat diisi dengan nomor rekening bank kamu. Lalu, klik SAVE AND CONTINUE
  17. Setelah pilih lokasi Indonesia, pilih Identity card dengan memasukkan file KTP atau SIM. Agar lebih mudah, simpan file dengan format jpg. Lalu klik SAVE AND CONTINUE
  18. Klik TURN ON ETSY PAYMENT dan masukkan nomor kartu kredit
  19. Klik VISIT MY PAYMENT ACCOUNT. Pada laman ini, Sahabat Wirausaha dapat memasukkan informasi pembayaran kartu kredit dan mengatur tagihan kepada Etsy
  20. Akun Etsy kamu siap digunakan

Ilustrasi produk yang dijual di Etsy.com. (Sumber: Freepik.com)

Baca Juga: Dari Importir Menjadi Produsen Global, Potensi Bisnis Tas Tangan Berbahan Tekstil dari Indonesia


Bagaimana Cara Membuka Toko di Etsy

Setelah membuat akun, Sahabat Wirausaha dapat langsung membuka toko online untuk mulai jual produk kerajinan di Etsy. Berikut langkah-langkahnya : 

  1. Unggah beberapa foto produk dengan resolusi tinggi. Bisa juga menambahkan satu video dengan durasi 5-15 detik berukuran maksimal 100MB.
  2. Tulis juga informasi mengenai produk tersebut.
  3. Pilih CATEGORY. Dengan menambahkan kategori, pembeli dapat menemukan produk kamu sesuai dengan kategorinya.
  4. Agar menarik, ganti juga warna toko menggunakan fitur ATTRIBUTES.
  5. Tambahkan juga DESCRIPTION dan TAGS pada produk yang akan dijual. Tulis kegunaan, kondisi, berapa usia produk, bahan, ukuran, dan berat produk. Sertakan juga lama perkiraan lama pengiriman barang.
  6. Tambahkan harga setiap produk pada bagian INVENTORY AND PRICING. Pastikan harga tersebut termasuk semua biaya pengeluaran. Pada bagian ini, jangan lupa mencantumkan stok dan varian produk jika ada.
  7. Tulis informasi mengenai pengiriman pada bagian SHIPPING. Tulis mengenai barang dikirim dari negara mana dan berapa lama waktu yang dibutuhkan untuk membuat pesanan tersebut.
  8. Kamu bisa memilih FREE SHIPPING jika mengirimkan produk ke Indonesia. Jika mengirim ke negara lain, baru tentukan harga kirimnya. Lalu, klik SAVE AS SHIPPING PROFILE.
  9. Jika formulir sudah lengkap terisi, klik OPEN YOUR SHOP. Tunggu hingga muncul tulisan “Your shop is open business”, dan toko kamu siap beroperasi.

Tips Agar Lebih Untungan Jual Produk Kerajinan di Etsy

Jika Sahabat Wirausaha sudah membuat atau memiliki toko di Etsy, tetapi belum juga mendapatkan pesanan, bisa jadi kamu kurang riset dan belum melakukan promosi secara maksimal. Nah, agar penjualan lebih menguntungkan, berikut tips yang bisa Sahabat Wirausaha ikuti.

1. Lakukan Riset Kecil-kecilan

Walaupun berjualan secara online, Sahabat Wirausaha perlu melakukan riset untuk menentukan target pasar. Misalnya, kamu menawarkan produk kerajinan yang dipersonalisasi. Lakukan riset mengenai peluang agar produk kita mudah ditemukan konsumen.

Selain itu, lakukan riset mengenai persaingan dan harga produk tersebut. Caranya, cari produk serupa di Etsy. Lalu, lihat detail toko, penawaran produk, dan harga yang ditawarkan.

Baca Juga: Dari Hobi Jadi Cuan, Perjalanan Inspiratif Desy Membangun Valerie Crochet Baby

2. Tawarkan Produk yang Unik

Seperti diketahui, Etsy menjual berbagai produk kerajinan tangan. Sahabat Wirausaha dapat menawarkan produk yang unik dan berbeda dengan yang lain. Terlebih, untuk produk karya seni. Pastikan produk tersebut merupakan orisinil buatan sendiri. Hal ini akan berkaitan dengan hak cipta dan lisensi lain.

Hadiah pernikahan yang dibuat secara khusus berbahan dasar papan kayu, misalnya, dapat menjadi produk dekorasi yang unik dan berbeda dengan lainnya. Selain itu, Sahabat Wirausaha juga bisa menawarkan selimut rajut khusus untuk bayi dengan inisial nama.

3. Unggah Foto Berkualitas dan Deskripsi Jelas

Mengunggah foto produk berkualitas menjadi hal penting dalam memasarkan barang secara daring. Sebab, foto yang berkualitas akan menarik perhatian calon pembeli. Karenanya, foto jadi faktor penting yang harus diperhatikan saat jual produk kerajinan di Etsy.

Pilih foto produk dengan resolusi dan kualitas yang baik membuat produk terlihat seperti asli. Saat mengambil gambar jangan lupa perhatikan pencahayaan ya. Selain itu, sebaiknya unggah foto dengan file jpg, gif, atau png berukuran 3000 x 2250 piksel dan resolusi 72PPI.

Selain foto, Sahabat Wirausaha juga dapat membuat deskripsi produk dengan jelas dan lengkap. Tulis kegunaan, pilihan warna, variasi ukuran, dan bahan yang digunakan pada produk tersebut. Kita juga bisa menambahkan tag atau label yang sesuai agar lebih mudah dicari oleh pembeli.

Misalnya, Sahabat Wirausaha menjual berbagai hiasan bergaya vintage. Unggahlah foto barang dari beberapa sudut. Pastikan juga detail barang terlihat dengan jelas.

4. Gunakan Kode QR Etsy

Membagikan kode QR menjadi salah satu cara untuk meningkatkan penjualan secara digital. Pasalnya, jika Sahabat Wirausaha membagikan kode QR toko Etsy di media sosial, followers akan memindai dan masuk ke toko Etsy.

Selain itu, Sahabat Wirausaha juga dapat mencetak kode QR Etsy dan menaruhnya di kemasan produk. Hal ini bisa dilakukan bila produk Sahabat Wirausaha dibeli pelanggan, baik secara daring maupun luring.

Baca Juga: Cara Memulai Usaha Kerajinan Tangan, Salurkan Hobi Jadi Cuan

5. Tawarkan Kupon Diskon dan Gratis Ongkos Kirim

Siapa yang tidak suka kupon diskon dan gratis ongkos kirim (ongkir)? Hampir semua orang menyukai tiga hal ini. Terlebih, para pembeli online.

Untuk memberikan kupon diskon, Sahabat Wirausaha dapat mengikuti langkah ini:

  1. Klik SHOP MANAGER di Etsy
  2. Klik MARKETING
  3. Klik SALES AND COUPON
  4. Klik NEW SPECIAL OFFER
  5. Tentukan jenis diskon yang ingin ditawarkan. Terdapat tiga pilihan. Pertama, Run a Sale, penawaran pengiriman gratis atau diskon persentase dari harga listing. Pembeli akan melihat barang yang kita jual di hasil pencarian yang relevan dan yang ada di beranda toko kita. Kedua, Send Offers to Interested Shoppers. Etsy akan mengirimkan kupon ke calon pembeli yang telah menambahkan produk kita ke keranjang mereka, tetapi belum membeli atau yang baru-baru memfavoritkan produk dari toko kita. Ketiga, Create a coupon. Sahabat Wirausaha dapat membuat kupon dan membagikannya kepada pembeli tertentu atau yang ada di media sosial lain.
  6. Untuk memberikan gratis ongkir, Sahabat Wirausaha dapat memilih FREE SHIPPING pada pengaturan awal pembuatan akun Etsy. 

Sahabat Wirausaha dapat memberikan tiga penawaran menarik tersebut kepada calon pembeli Etsy.com. Hal ini juga dapat membuat pelanggan akan kembali lagi berbelanja di toko kita.

***

Itulah cara-cara untuk mulai jual produk kerajinan di Etsy. Sahabat Wirausaha dapat mempraktekkan dan menjual produk kerajinan tangan, karya seni, atau barang vintage di Etsy.

Selain itu, dengan mengikuti tips di atas, Sahabat Wirausaha bisa mendapatkan pelanggan dan sukses berjualan secara online di Etsy.

Jika tulisan ini bermanfaat , silahkan di share ke rekan-rekan Sahabat Wirausaha. Follow juga Instagram @ukmindonesia.id untuk update terus informasi seputar UMKM. 

Referensi:

  1. https://dailysocial.id/post/cara-jualan-di-etsy#google_vignette
  2. https://beritausaha.com/tips-bisnis/cara-jualan-di-etsy/
  3. https://www.qrcode-tiger.com/id/how-to-increase-sales-on-etsy
  4. https://latifaska.medium.com/membahas-biaya-biaya-ketika-menjual-produk-digital-di-etsy-30ca4cda910d
  5. https://help.etsy.com/hc/en-us/articles/360035903014-How-to-Promote-Your-Shop-on-Etsy?segment=selling