7 Franchise Kedai Kopi – Saat ini banyak bermunculan kedai-kedai kopi kekinian dengan aneka brand yang selalu ramai dikunjungi baik oleh konsumen maupun ojol (ojek online). Jumlah penikmat kopi yang semakin meningkat disinyalir menjadi penyebab maraknya kedai kopi. Saking populernya jenis minuman ini sampai muncul tagline “Sudah ngopi belum?” yang beredar di masyarakat. 

Tertarik dengan bisnis kedai kopi? Jika ya, Sahabat Wirausaha tidak perlu repot merintis dari awal dengan membuat brand baru. Sebab banyak brand kedai kopi yang sudah dikenal masyarakat luas menawarkan sistem franchise dengan harga terjangkau. Penasaran apa saja? Yuk simak informasi lengkapnya dalam artikel Tips Bisnis berikut ini. 

1. Fore Coffee

Sahabat Wirausaha mungkin sudah tidak asing dengan brand kedai kopi yang satu ini, Fore Coffee. Berdiri sejak 2018, brand kopi lokal ini senantiasa memprioritaskan kualitas bahan baku dan kesegarannya, sesuai dengan namanya yang diambil dari kata “forest”, yang artinya hutan. 

Salah satu keunggulan dari brand kopi asli Indonesia ini adalah aktif menggiatkan program go green dengan menyeru semangat hastag #FOREsponsible. Program tersebut merupakan gerakan kepedulian lingkungan terhadap dampak penggunaan kemasan plastik, di mana kedai kopi ini gencar menggiatkan kegiatan pengumpulan dan daur ulang sampah plastik.  

Untuk bergabung dalam kemitraan Fore Coffee sebenarnya mudah saja. Sahabat Wirausaha bisa melakukan registrasi secara online melalui langkah-langkah berikut. 

  • Kunjungi situs resmi Fore Coffee di https://forecoffee.co.id/.
  • Di halaman utama, klik menu Franchise.
  • Silakan pilih paket franchise yang ada lantas isilah formulir pendaftaran franchise yang tersedia. 
  • Dalam beberapa menit, Fore Coffee akan memverifikasi dan menyetujui pendaftaran tersebut.
  • Calon mitra yang permohonannya disetujui akan dihubungi oleh pihak Fore Coffee untuk melakukan tahap berikutnya. 

Dalam menjalin kemitraan, Fore Coffee menawarkan tiga paket dengan skala harga yang berbeda, yaitu skala kecil sebesar Rp 200 juta, skala medium sebesar Rp 500 juta, dan skala besar sebesar Rp 700 hingga 800 juta. Sementara harga kopi di kedai ini satu gelasnya dibanderol mulai Rp 20 ribuan. 

Fore Coffee sebagai brand kopi Indonesia memiliki peluang bisnis yang menjanjikan. Selain memiliki pasar yang luas karena telah dikenal masyarakat Indonesia, juga didukung oleh pertumbuhan industri kopi yang semakin tinggi setiap tahunnya.

Baca Juga: 7 Franchise Minuman Non Kopi Kekinian, Cek Harga dan Keunggulannya

2. Kopi Kulo

Kopi Kulo merupakan brand kopi Indonesia yang menjadi pionir konsep grab and go. Brand kopi ini juga dikenal dengan inovasinya dalam menciptakan varian rasa, yang berhasil memanjakan lidah konsumennya. Sebut saja kombinasi jus alpukat, espresso, dan es krim yang banyak digemari. Harganya pun tergolong cukup terjangkau, mulai dari Rp 15 ribu, tergantung jenis varian rasanya. 

Brand kopi ini hanyalah salah satu dari unit bisnis yang dikembangkan oleh Kulo Group, selain Warung Sambal, Xi Bo Ba, Kitamaru Shabu Shabu, dan Pocchajjang Korean BBQ. Hal ini menunjukkan bahwa Kopi Kulo sebagai waralaba dikelola oleh perusahaan yang telah berpengalaman di industri kuliner. 

Salah satu pencapaian Kopi Kulo yang membanggakan adalah memiliki 250 gerai yang tersebar di seluruh Indonesia dalam waktu kurang lebih 2 tahun. Semakin banyaknya gerai kopi ini, menunjukkan bahwa tingkat permintaan pasar terhadap produk-produk dari kedai kopi ini semakin tinggi. Hal ini tentu menjadi peluang bisnis yang masih bisa dikembangkan untuk meraih keuntungan lebih besar. 

Jika Sahabat Wirausaha tertarik untuk menjadi mitra dari Kopi Kulo, maka bisa berinvestasi di brand kopi ini, yang setidaknya dibutuhkan biaya sekitar Rp 125 – Rp 155 juta. Selain bisa menggunakan brand ini, Sahabat Wirausaha akan mendapatkan perangkat peralatan untuk berjualan kopi, termasuk training karyawan guna menjaga standar kualitas produk dan layanan dari brand ini.

Untuk bergabung dengan waralaba Kopi Kulo, Sahabat Wirausaha bisa mendaftar secara online dengan menerapkan langkah-langkah berikut.

  • Kunjungi website resmi Kopi Kulo di www.kulogroup.com
  • Pilih menu Partnership untuk mengakses formulir pendaftaran online
  • Isilah formulir pendaftaran dengan menyertakan foto lokasi yang akan digunakan sebagai tempat usaha berjualan produk Kopi Kulo.  
  • Tunggulah hingga pihak manajemen Kulo Group menghubungi untuk menyetujui dan memberikan detail informasi selanjutnya. 

Selain melalui website resmi Kulo Group, Sahabat Wirausaha juga bisa mengajukan permohonan kemitraan melalui email dengan alamat kemitraan@kulogroup.com

Baca Juga: Jadi Favorit Penggemar Kopi, Begini Cara Memulai Usaha Kedai Kopi dari Nol

3. Kopi Janji Jiwa

Sejak beroperasi pada 2018, Kopi Janji Jiwa terus mengalami perkembangan pesat. Semakin hari semakin banyak konsumen yang menggemari produk dari brand kopi ini. Konsep fresh to cup yang diusung brand ini membuatnya semakin diminati pasar. Hal yang menggembirakan bahwa brand ini telah memiliki 900 jaringan gerai yang tersebar di seluruh kota di Indonesia. 

Keunikan Kopi Janji Jiwa bukan hanya dari produk yang memiliki cita rasa enak, melainkan juga varian produk yang dijual lebih lengkap. Tak hanya kopi tetapi juga teh dan juga roti bakar. Harga yang dibanderol untuk produk kopi mulai dari Rp 15.000 hingga Rp 40.000 per gelasnya, produk teh mulai Rp 20 ribuan, dan roti bakar berkisar antara Rp 25.000 hingga Rp 35.000 tergantung isiannya. 

Sahabat Wirausaha yang ingin turut mendapatkan keuntungan melalui Kopi Janji Jiwa bisa mengajukan kemitraan dengan membayar franchise fee sebesar Rp 75 juta untuk paket standar, dan Rp 85 juta untuk paket lengkap. Adapun syarat untuk mendaftar kemitraan pada brand kopi ini sebagai berikut. 

  • Menyiapkan tempat usaha di lokasi yang strategis, mudah dijangkau oleh ojek online
  • Lokasi usaha minimal berukuran Rp 3 x 2,5 meter.
  • Tempat usaha dilengkapi dengan listrik minimal 18A dan sumber air serta sanitasi yang memadai. 

Apabila persyaratan telah dapat dipenuhi, Sahabat Wirausaha bisa mendaftar sebagai mitra waralaba dengan cara sebagai berikut. 

  • Mengajukan proposal waralaba Kopi Janji Jiwa melalui email ke janjijiwaku@gmail.com. Selain itu bisa juga menghubungi nomor telepon resmi di 0821 2489 9089 atau datang langsung ke kantor pusat Janji Jiwa di Jalan Kedoya Utara No. 2, Kecamatan Kebon Jeruk, Jakarta Barat 11520. 
  • Membayar franchise fee sesuai paket yang dipilih setelah pengajuan proposal disetujui. 

4. Kopi Lain Hati

Kopi Lain Hati adalah brand kopi besutan artis Ririn Ekawati yang menggunakan biji kopi asli Indonesia. Kopi dengan brand ini memiliki ciri khas aroma yang kuat namun ‘ramah’ di lidah sehingga dapat dinikmati oleh semua orang. Sejak launching pada 2018, Kopi Lain Hati benar-benar mampu merebut hati dan perhatian penikmat kopi. Pasalnya, brand ini semakin populer terutama di kalangan anak-anak muda. 

Saat ini sudah terdapat 500 gerai Kopi Lain Hati yang tersebar di hampir seluruh kota di Indonesia. Tak heran jika produk dari brand ini banyak digemari, karena selain ramah di lidah juga ramah di kantong. Satu gelasnya dihargai mulai dari Rp 12 ribuan saja. 

Baca Juga: Sering Muncul di Drakor, Ini Dia Strategi Bisnis Kopiko dengan Langkah Berbeda

Kopi Lain Hati membuka kemitraan bagi Sahabat Wirausaha yang ingin terjun di bisnis minuman kekinian berbahan dasar kopi. Dengan biaya kemitraan sebesar Rp 75 juta, Sahabat Wirausaha sudah mendapatkan berbagai fasilitas, diantaranya hak lisensi selama 3 tahun, perlengkapan untuk berjualan kopi, dan bahan baku awal. Setiap bulannya, mitra waralaba harus membayar royalty fee sebesar Rp 1,5 juta. 

Tertarik? Sahabat Wirausaha bisa mendaftar sebagai mitra waralaba dengan memenuhi persyaratan sebagai berikut. 

  • Pastikan sudah menyiapkan ruang usaha minimal berukuran 3 x 2,5 meter di lokasi yang strategis. 
  • Ruang usaha dilengkapi fasilitas listrik sebesar 5.500 Watt atau 25A dan jaringan air bersih serta sanitasi yang memadai. 
  • Menghubungi kontak resmi manajemen Kopi Lain Hati
  • Jika permohonan disetujui, Sahabat Wirausaha akan mendapatkan invoice biaya franchise yang harus dibayarkan.
  • Sahabat Wirausaha akan mendapatkan pelatihan dan persiapan kebutuhan operasional dalam waktu 2 minggu. Sesudahnya gerai Kopi Lain Hati siap dibuka di ruang usaha yang telah Sahabat Wirausaha siapkan. 

Berbisnis melalui jalur waralaba Kopi Lain Hati cenderung lebih menguntungkan. Pasalnya, brand telah dikenal luas oleh masyarakat dengan reputasi yang baik, sehingga mitra waralaba tidak perlu n vvnrepot melakukan promosi dari nol. 

5. Cetroo Coffee

Cetroo Coffee merupakan salah satu brand kopi lokal yang membuka kemitraan untuk memberi kesempatan sukses bersama bagi pebisnis yang ingin terjun di dunia kuliner khususnya minuman kekinian berbahan baku kopi. Brand kopi ini telah beroperasi sejak 2009, tentu sudah memiliki pengalaman yang tidak diragukan lagi. 

Jumlah gerai Cetroo Coffee saat ini sebanyak 34 yang tersebar di kota-kota besar di Indonesia. Industri kopi yang semakin berkembang pesat tentu memberikan peluang besar bagi tumbuhnya kedai-kedai kopi. Sebab itu, gerai Cetroo Coffee masih berpeluang untuk ditingkatkan jumlahnya melalui jalinan kemitraan yang menguntungkan. 

Untuk menjalin kemitraan dengan Cetroo Coffee, calon mitra dikenai biaya sebesar Rp 59 juta yang berlaku 3 tahun. Biaya tersebut termasuk juga perlengkapan pembuatan produk, bahan baku awal, seragam berupa kaos dan apron, media promosi, aplikasi kasir Moka untuk 1 tahun, mesin kopi dan grinder. Banyak varian rasa yang ditawarkan dengan harga yang bervariasi, mulai dari Rp 12 ribu. 

Bagi Sahabat Wirausaha yang ingin bergabung menjadi mitra franchise Cetroo Coffee, bisa langsung menghubungi tim manajemen brand ini via telepon atau WhatsApp di nomor 0813 2895 6766 atau email ke admin@cetroocoffee.com.  

Baca Juga: Andalkan Feedback dan Database Konsumen, Gerakan Kopi Persahabatan Pasarkan Kopi dengan Cara Tak Biasa

6. Sure Coffee

Kemampuan meracik kopi dengan bahan lain seperti susu, pandan, coklat, boba, dan aneka rasa lainnya menghasilkan varian rasa kopi yang memanjakan lidah. Tren ini tentu menjadi peluang bisnis yang menjanjikan dan menguntungkan. 

Inilah yang juga dilakukan oleh Sure Coffee, salah satu brand kopi yang menggunakan kopi hasil petani lokal Indonesia sebagai bahan baku utamanya. Tak hanya menawarkan aneka minuman kopi, Sure Coffee juga menyediakan menu roti bakar (Toast) aneka isian dengan harga yang terjangkau. Satu gelas kopi brand ini dihargai mulai dari Rp 12.000, sedangkan harga roti bakar mulai dari Rp 18.000 saja. 

Untuk mengembangkan bisnisnya, Sure Coffee membuka kemitraan dengan biaya yang sangat terjangkau. Ada tiga paket kemitraan yang ditawarkan, yaitu booth mulai Rp 8,9 juta hingga Rp 14,5 juta, container seharga Rp 35 juta, dan mini café seharga Rp 49 juta. 

Tertarik bergabung menjadi mitra franchise Sure Coffee? Sahabat Wirausaha bisa langsung kontak tim manajemen Sure Coffee via WhatsApp di nomor 0821 3880 4988 atau email di surecoffee.id@gmail.com

7. Kopi Ruang Kosong

Kopi Ruang Kosong merupakan salah satu brand kedai kopi yang sukses menerapkan konsep grab and go atau take away. Brand kopi lokal ini menawarkan aneka rasa minuman kopi dan non-kopi kekinian yang dapat menjadi ‘teman’ di kala menjalankan aktivitas sehari-hari. Sebut saja hazelnut, cappuccino, salted caramel, butterscotch, kopi susu, kopi rum, dan dalgona, sedangkan produk non-kopi meliputi red velvet, taro, dan matcha

Selain cita rasa yang istimewa, harga segelas minuman kopi dan non-kopi di Kopi Ruang Kosong sangat ramah di kantong. Produk kopi dihargai sebesar Rp 12.000 dan produk non-kopi hanya sebesar Rp 10.000 saja. Tak heran jika kopi dari brand ini banyak digemari banyak kalangan, terutama anak muda. 

Baca Juga: Berawal dari Kegemaran Terhadap Kopi, Liber.co Angkat Kopi Liberika Khas Sambas dan Ekonomi Petani Lokal

Kopi Ruang Kosong menawarkan dua paket franchise, yaitu New Portable seharga Rp 8 jutaan dan Booth seharga Rp 12 jutaan. Setiap paket sudah termasuk booth premium dengan kualitas rangka yang kokoh, papan menu, neon box, roll banner, perlengkapan berjualan awal seperti cup sealer, bahan baku, cup, kaos, dan apron. Selain itu juga memperoleh pelatihan dan pendampingan. 

Menariknya lagi, Kopi Ruang Kosong tidak menarik royalty fee dan masa berlakunya franchise adalah seumur hidup. Nah, jika Sahabat Wirausaha tertarik untuk join dengan bisnis kedai kopi ini, bisa langsung menghubungi call center di 0812 2716 2161. Pastikan Sahabat Wirausaha telah memiliki lokasi untuk berjualan yang bisa diajukan ke tim manajemen Kopi Ruang Kosong.

***

Sistem franchise dinilai sebagai metode untuk mengembangkan bisnis melalui penggunaan suatu brand dalam jangka waktu tertentu. Metode ini menawarkan win-win solution, di mana penyedia franchise dan mitranya sama-sama mendapatkan keuntungan. Bisnis kopi menjadi salah satu bisnis yang tumbuh subur dengan sistem franchise. Peminatnya semakin hari semakin banyak menunjukkan tingkat permintaan di industri inii semakin tinggi. Hal ini tentu menjadi peluang bisnis yang menggiurkan karena potensi keuntungannya besar. Nah, tertarik berbisnis dengan franchise?

Jika tulisan ini bermanfaat , silahkan di share ke rekan-rekan Sahabat Wirausaha. Follow juga Instagram @ukmindonesia.id untuk update terus informasi seputar UMKM. 

Referensi:

  1. Evermos.com. 2024.
  2. Cetroocoffee.com. 2024.
  3. Bisnis.com. 2022.
  4. Publikasimedia.com. 2023.
  5. Dailysocial.id. 2023.
  6. Duniafranchise.com. 2023.