Akan hadir tamu bawaan BEDO yaitu Sampoerna Tbk, Bank Mandiri, Coca Cola Halo Sahabat Wirausaha! Wabah COVID-19 berdampak besar terhadap dunia kerja, baik terhadap perusahaan maupun pekerja, terutama mereka yang berada di perekonomian informal. Untuk memahami wabah COVID-19 dengan lebih baik terhadap perusahaan dan bantuan yang mereka perlukan di Indonesia, Program mengenai Kesinambungan Daya Saing dan Tanggung Jawab Perusahan (SCORE) Indonesia ILO, bersama dengan para konstituen dan mitra pelaksana, menyelenggarakan survei terhadap 571 perusahaan pada April 2020. Hasil survei memperlihatkan kesulitan yang belum penah dihadapi perusahaan sebelumnya akibat pandemi. Dua dari tiga perusahan yang disurvei menghentikan operasinya baik secara sementara maupun permanen. Tiga persen dari perusahaan yang disurvei menghentikan usaha mereka secara permanen, dengan perusahaan- perusahaan kecil menanggung beban krisis yang lebih besar dibandingkan perusahaan yang lebih besar. Pendapatan perusahaan menurun drastis. Lebih dari seperempat perusahaan yang disurvei dilaporkan kehilangan lebih dari setengah pendapatan mereka. Sekitar 52 persen perusahaan melihat pendapatan mereka menghilang hingga lebih dari 50 persen. Wabah ini berdampak besar terhadap ketenagakerjaan. Sekitar 63 persen perusahaan yang disurvei telah mengurangi jumlah pekerja dan lebih banyak perusahaan berencana melakukan hal yang sama. Jutaan pekerja Indonesia mengambil cuti atau mengalami pemberhentian kerja sementara. Jumlah pekerjaan yang berisiko terus bertambah akibat perusahaan melakukan pengurangan atau menutup kegiatan usaha. Perusahaan-perusahaan menyerukan perlunya bantuan pemerintah untuk bertahan dan beradaptasi dengan persyaratan melakukan jaga jarak sosial. Mayoritas perusahaan memerlukan bantuan yang mendesak dalam arus kas untuk bertahan. Selain itu mengurangi biaya usaha dengan bentuk subsidi upah dan sewa, misalnya, akan meningkatkan peluang untuk bertahan. Untuk berdiskusi lebih mendalam tentang hal tersebut, AJI Jakarta bekersama dengan International Labour Organization (ILO) mengadakan diskusi jurnalis dengan tema "Polemik Keberlanjutan Usaha Pasca Korona" pada: Waktu: Hari Rabu, 3 Juni 2020 (tentatif) pukul 14.00 – 16.00 Narasumber • Ir. Ahmad Dading Gunadi, MA, Direktur Pengembangan usaha kecil, menengah dan koperasi, Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas) • Januar Rustandie, Manajer Proyek SCORE-ILO & Tendy Gunawan, Staf Program ILO Indonesia • Jeff Iskandasyah, Program Manajer Business Export Development Organization (BEDO)
Akan hadir tamu bawaan BEDO yaitu Sampoerna Tbk, Bank Mandiri, Coca Cola. Pak Ronald akan mewakili dunia usaha - APINDO (salah satu konstituen ILO dr tripartit, selain pemerintah n union) sbg observer dan komentator setelah paparan para narasumber. Untuk mendapatkan link diskusi online, diharapkan calon peserta dapat mengisi form registrasi berikut ini: http://bit.ly/DiskAJIILO2020 Untuk informasi lebih lanjut, dapat menghubungi Bathara (085216048672).