UKMIndonesia adalah Web Portal pertama yang menyediakan informasi lengkap seputar perizinan usaha di Indonesia. Web Portal ini merupakan aksi nyata dari keinginan FEB UI untuk turut berkontribusi dalam memperbaiki iklim bisnis, diawali dengan melalui mendorong transparansi informasi perizinan, khususnya bagi pelaku UKM. Dengan konsep user-centric, Web Portal ini dirancang untuk memudahkan penggunanya untuk mencari dan mendapatkan informasi seputar perizinan usaha yang selama ini sering dicap rumit, khususnya oleh pelaku usaha mikro, kecil dan menengah (UKM).

Baca Juga: Potret UMKM Indonesia, Si Kecil yang Berperan Besar

Sejak 2018,kami membuka akses untuk para UKM di Indonesia untuk menjadi member kami. Per Juli 2020,member kami sudah ada lebih dari 3000 member yang berasal dari 34 provinsi di Indonesia!


Beberapa pertanyaan yang sering diajukan untuk menjadi member adalah:

1. Persyaratannya apa saja min?

Jawabannya: Hanya KTP lho! Namun, jika sudah ada izin usaha atau sertifikat,bisa dilampirkan juga ya.

2. Bayar berapa pertahun?

Jawabannya: GRATIS!

3. Cara mendaftar bagaimana min?

Caranya adalah dengan mendaftar di

https://ukmindonesia.id/daftar


Bingung bagaimana cara mengisinya? Sahabat bisa melihat panduan ini ya:

Panduan Pendaftaran Member ukmindonesia.id


Baca Juga: Pendaftaran Nomor Induk Berusaha di OSS RBA 2021

Setelah daftar, Sahabat akan mendapatkan sertifikat terdaftar dari Kementerian Koperasi dan UKM RI. Dengan menjadi member kami nanti, kami bisa fasilitasi dengan informasi pelatihan dan program pendukung lainnya.

Kami akan melakukan pemberitahuan melalui email secara rutin jika terdapat program-program dan artikel menarik untuk member UKMindonesia.id.

Sahabat bisa lihat video untuk informasi yang lebih jelas dengan mencari "ukmindonesia 3.0" di youtube atau nonton langsung di link ini ya:

Masih belum yakin? Bisa cek instagram ukmindonesia di @ukmindonesiaid dimana para sahabat bisa melihat ada event apa saja.

Yuk segera daftar ya! Jadi bagian dari ukmindonesia.id dan kita akan bersama naik kelas!

Jika merasa artikel ini bermanfaat, yuk bantu sebarkan ke teman-teman Anda. Jangan lupa untuk like, share, dan berikan komentar pada artikel ini ya Sahabat Wirausaha.